Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Pertumbuhan Laba BNI Semester I Capai 46,7 Persen

Pertumbuhan Laba BNI Semester I Capai 46,7 Persen Kredit Foto: Fajar Sulaiman
Warta Ekonomi, Medan -
Terhitung ampai dengan akhir semester pertama tahun 2017 PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (IDX: BBNI) berhasil mencatat laba bersih sebesar Rp6.41 triliun atau tumbuh sebesar 46,7% dibanding laba pada posisi yang sama tahun 2016 yang tercatat sebesar Rp4.37 triliun. Kenaikan yang signifikan ini ditopang oleh pertumbuhan Pendapatan Bunga Bersih (NII) sebesar 10,7% dan Pendapatan NonBunga sebesar 17.9%. Hal ini dikatakan Investor Relationship BNI,?Shinta Kristanti, Rabu (2/8/2017).
"Pendapatan Bunga Bersih (NII) yang diperoleh BNI hingga paruh pertama tahun 2017 mencatat kenaikan dari Rp 13.91 triliun di Juni tahun 2016 menjadi Rp15.40 triliun atau naik 10.7% sehingga menyebabkan BNI mampu menjaga margin bunga bersih atau NIM di level 5.6%,"katanya.
Pendapatan Non Bunga juga naik sebesar 17.9% dari Rp3,95 triliun pada semester 1 tahun 2016 menjadi Rp4.65 triliun pada akhir semester 1 tahun 2017. terutama didukung oleh kenaikan fee yang diperoleh dari transaksi trade finance. pengelolaan rekening dan debit card, serta fee yang diperoleh dari bisnis bancassurance.
"BNI mampu mencatat pertumbuhan laba bersih konsolidasian sebesar Rp6,41 triliun atau tumbuh 46,7% sedangkan sektor perbankan Indonesia hanya mencatat pertumbuhan laba bersih sebesar 17,2% per Mei 2017 year on year (yoy)," ujarnya.
Kondisi tersebut terpacu oleh pertumbuhan jumlah Agen46 yang beroperasi dari sebanyak 10.715 Agen46 per akhir semester I tahun 2016 menjadi 54.543 Agen46 pada akhir semester I tahun 2017.
"Pembukaan rekening juga terjadi pada nasabah nasabah baru dari kalangan perusahaan. Jumlah rekening perusahaan yang dibuka di BNI meningkat sebanyak 63.038 rekening yaitu dari 415.632 rekening pada Juni tahun 2016 menjadi 478.670 rekening pada Juni tahun 2017 atau tumbuh 15,2%. Dengan kata lain, setiap bulan rata rata telah dibuka sebanyak 5.253 rekening dana perusahaan," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Khairunnisak Lubis
Editor: Vicky Fadil

Advertisement

Bagikan Artikel: