Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kementerian Pariwisata Gelar Festival Kuliner Nusantara 2017

Kementerian Pariwisata Gelar Festival Kuliner Nusantara 2017 Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Kementerian Pariwisata menyelenggarakan Festival Kuliner Nusantara (FKN) 2017 Di Mall Artha Gading pada Sabtu-Minggu, 5-6 Agustus 2017 sebagai upaya menjadikan kuliner sebagai Pesona Indonesia untuk mendukung meningkatkan kunjungan wisatawan untuk mencapai target 275 juta perjalanan wisatawan Nusantara (wisnus) dan 20 juta kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) pada 2019.

Menpar Arief Yahya dalam keternagan tertulisnya mengatakan, penyelenggaraan FKN 2017 yang melibatkan semua pemangku kepentingan (stakeholder) dari kalangan industri kuliner, pemerintah daerah dari 34 provinsi seluruh Indonesia, lembaga pendidikan kuliner, serta komunitas kuliner yang menggambarkan penta helix sebagai kekuatan pariwisata nasional. Kuliner sebagai bagian dari wisata minat khusus harus terus dikembangkan. Kontribusi kuliner terhadap sektor pariwisata mencapai 30 persen. Oleh karena itu, dalam upaya memajukan pariwisata, penggarapan bidang kuliner tidak boleh diabaikan. ?Kuliner itu tidak saja berkontribusi untuk pariwisata, tetapi juga ekonomi kreatif dan ketenagakerjaan,? kata Menteri Pariwisata Arief Yahya.

Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran Pariwisata Nusantara Kemenpar Esthy Reko Astuti menambahkan, penyelenggaraan FKN 2017 yang mengangkat tema ?Aneka Ragam Kuliner Nusantara? dikemas dengan konsep wisata kuliner menampilkan makanan dan produk-produk kuliner khas masing-masing daerah, sedikitnya terdapat 50 jenis kuliner Nusantara yang tampil selama dua hari FKN ini,

Selain menggelar aneka makanan Nusantara, FKN ini juga dilengkapi dengan atraksi kesenian tarian daerah, lomba amazing food race, demo masak interaktif yang dipandu oleh Celebrity Chef Andrew Karmajana serta lomba masak dengan menghadirkan 3 juri Chef Kenny Rianto, Chef Gerry Girianza, Chef Luthfi Karismanto. Penampilan artis ibu kota akan melengkapi semaraknya FKN 2017 dari Bondan Prakoso - Group Band Fade 2 Black, Band Lokal - Monggo Band.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Sufri Yuliardi
Editor: Sufri Yuliardi

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: