Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Melalui Stocklab Competition, BEI Harap Literasi Meningkat

Melalui Stocklab Competition, BEI Harap Literasi Meningkat Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Bursa Efek Indonesia (BEI) beserta Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menggelar acara Stocklab Competittion di 26 kota di Indonesia dalam rangka meningkatkan literasi masyarakat berinvestasi saham di pasar modal.?

Direktur Pengembangan Bisnis BEI, Nicky Hogan mengatakan bahwa kegiatan yang dikompetisikan ini merupakan langkah dalam membangun pengetahuan masyarakat mengenai pemahaman investasi semata. Akan tetapi juga tentang corporate action, seperti right issue, dividen, dan stock split melalui cara yang sederhana.

"Ini lebih kepada membangun awareness masyarakat tapi game ini lebih dikhususkan dari bursa dan OJK untuk bisa masuk ke kalangan umum khususnya mahasiswa," katanya, di Jakarta, Senin (21/8/2017).

Dalam kesempatan yang sama, Kreator permainan stocklab, Ryan Filbert menyebutkan bahwa nantinya setelah dikompetisikan di babak penyisihan dari 26 kota termasuk Jakarta. Final kompetisi ini akan dilaksanakan pada?Selasa (22/8/2017) di Gedung BEI yang akan diikuti oleh tiap tim yang sudah menang di babak penyisihan di kota-kota sebelumnya.

"Jakarta merupakan kota terakhir dari kompetisi ini yang sudah diikuti oleh 300-400 perserta tingkat nasional," terangnya.

Lebih lanjut dia menilai, sejauh ini masih banyak kalangan yang beranggapan bahwa Stocklab ini hanya merupakan edukasi saja.

"Suatu hal yang menarik kadang orang suka salah, stocklab ini suka dianggap hanya sebagai alat pengenalan pasar modal, sebenarnya bukan itu tetapi pikiramnya yang penting," tandasnya.?

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Rizka Kasila Ariyanthi

Advertisement

Bagikan Artikel: