Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Anak Buah AHY Usik Megawati, Omongan Kader PDIP Nyelekit Banget

        Anak Buah AHY Usik Megawati, Omongan Kader PDIP Nyelekit Banget Kredit Foto: Antara/Rivan Awal Lingga
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Politisi PDIP dan Anggota Komisi III DPR RI Arteria Dahlan menyayangkan ucapan juru bicara (Jubir) Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra terkait pernyataan Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri menggulingkan Presiden ke-4 RI, Abdurrahman Wahid alias Gus Dur.

        Ia mengatakan, semestinya juru bicara dapat bicara berdasarkan fakta supaya bisa menjaga martabat partainya.

        “Kalau Anda ingin jadi juru bicara, saran saya pahamilah substansinya dulu. Kemudian juga pahami ruang lingkup pembicaraan dan siapa yang akan Anda sasar. Kalau belum mampu melakukan itu, mendingan enggak usah jadi juru bicara," kata Arteria saat ditemui di Gedung DPR RI, Jakarta, Kamis (7/10/2021).

        Baca Juga: Prediksi Pilpres 2024: Anies Kalah dari Ganjar, Lalu Dirangkul Jadi Menteri, Alhamdulilah...

        Arteria juga menambahkan, ucapan jubir Demokrat tersebut bukanlah karakter Partai Demokrat pada umumnya.

        “Itu juga bukan karakter Partai Demokrat, kita tahu Pak SBY orangnya santun, Mas Ibas, Mas AHY sangat disiplin melakukan atau menuturkan kata-kata, mudah-mudahan ini bisa didisiplinkan dan mudah-mudahan ini perisitiwa yang terakhir,” harap Arteria.

        Secara pribadi, ia mengaku telah memaafkan atau menghargai ucapan maaf Herzaky karena mengakui khilaf. Namun demikian, ia tetap akan mendukung keputusan apa pun dari partai PDIP.

        "Yang bersangkutan sudah mengakui khilaf, saya pribadi bisa menerima. Tapi kita juga nggak tahu apapun keputusan partai nantinya, nanti akan kita tempuh apapun yang diputuskan partai," jelasnya.

        Arteria juga mengingatkan supaya hal serupa jangan sampai terjadi lagi. “Juru bicara itu dihadirkan untuk membicarakan fakta, bagaimana menjaga marwah, harkat, dan kehormatan Partai Demokrat,” pungkas Arteria.

        Untuk diketahui, Koordinator Juru Bicara Partai Demokrat kubu Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Herzaky Mahendra Putra telah meminta maaf atas pernyataannya terkait Megawati Soekarnoputri menggulingkan kepemimpinan Abdurrahman Wahid alias Gus Dur yang disampaikannya beberapa waktu lalu.

        "Saya ini pengagum Gus Dur dan NU. Saya juga hormat kepada ibu Megawati sebagai mantan presiden. Mohon maaf saya kepleset lidah saat tanya jawab setelah konferensi pers," ujar Herzaky Mahendra Putra, Rabu (6/10/2021).

        Baca Juga: PDIP Harus Hati-hati, Ngotot Usung Puan Maharani, Ganjar Pranowo Dibajak Pasukan Surya Paloh

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Rosmayanti

        Bagikan Artikel: