Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Global Connections
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Main Game Gak Harus Mahal! Ini 11 Laptop di Bawah Rp10 Juta Paling Gahar 2025

        Main Game Gak Harus Mahal! Ini 11 Laptop di Bawah Rp10 Juta Paling Gahar 2025 Kredit Foto: Lenovo.com
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Memasuki tahun 2026, memiliki laptop dengan performa gaming stabil tidak lagi memerlukan bujet belasan juta rupiah. 

        Berkat kemajuan grafis terintegrasi dan hadirnya lini entry-level dari berbagai pabrikan, konsumen kini bisa mendapatkan perangkat andal dengan harga yang jauh lebih ramah di kantong.

        Bagi Anda yang mencari keseimbangan antara produktivitas dan hiburan, berikut adalah rekomendasi laptop terbaik di bawah Rp10 juta:

        1. Asus TUF A15 (Rp9.599.000)

        Menjadi primadona karena sudah dibekali GPU NVIDIA GeForce RTX 2050 dan prosesor Ryzen 5-735HS. Pilihan utama untuk gamer yang mengejar grafis lebih tinggi.

        2. Acer Nitro V 15 (Rp9.949.000)

        Opsi paling mendekati kelas gaming sejati dengan penyimpanan besar dan performa yang sangat stabil untuk berbagai judul game populer.

        3. HP 14-em0168AU (Rp9.199.000)

        Unggul dengan RAM 16 GB bawaan dan prosesor Ryzen 7 7730U, memberikan ruang multitasking paling lega di kelasnya.

        4. Asus VivoBook Go 15 OLED (Rp7.349.000) 

        Juara di sektor visual berkat layar OLED yang sangat tajam untuk menonton film dan gaming ringan.

        5. Lenovo IdeaPad Slim 3 (Rp8.059.000)

        Mengandalkan Intel Core i5-12450H yang bertenaga untuk tugas berat dan multitasking harian.

        6. Acer Chromebook Plus 516 GE (Rp9.900.000)

        Dirancang khusus untuk Cloud Gaming. Sangat optimal jika dipadukan dengan layanan seperti Nvidia GeForce Now.

        7. Axioo Hype 5 (Rp5.399.000)

        Laptop Ryzen 5 termurah yang masih sanggup menjalankan game ringan dengan lancar.

        8. HP 245 G9 (Rp7.249.000) & HP 240 G9 (Rp7.500.000)

        Laptop multifungsi dengan performa solid untuk harian.

        Baca Juga: Spesifikasi dan Harga Asus Zenbook S16 OLED: Laptop AI Tipis Berbahan Keramik

        9. Acer Aspire Lite i5 (Rp8.599.000)

        Responsif untuk kebutuhan kuliah dan kerja.

        10. MSI Modern 14 i5 (Rp8.369.000) 

        Laptop tipis dan efisien untuk mereka yang bermobilitas tinggi.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Christian Andy
        Editor: Amry Nur Hidayat

        Bagikan Artikel: