Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Garuda Indonesia Gelar Turnamen Tennis Internasional

Warta Ekonomi -

WE.CO.ID - Sebagai bagian dari upaya untuk mengembangkan olah raga tennis nasional dan untuk menyaring atlit muda berbakat di Indonesia, PT. Garuda Indonesia Tbk akan menggelar turnamen internasional “Garuda Indonesia Tennis Open 2013”di Hotel Borobudur, Jakarta pada tanggal 2-8 Desember 2013 mendatang.

Selain “Garuda Indonesia Tennis Open 2013”, pada tahun ini - untuk pertama kalinya - Garuda Indonesia juga akan melaksanakan “Garuda Indonesia Tennis Junior Masters” yang akan dilaksanakan pada tanggal 28 November – 1 Desember 2013.

Konferensi Pers pengumuman pelaksanaan turnamen “Garuda Indonesia Tennis Open” dan “Garuda Indonesia Tennis Junior Masters” tersebut dilaksanakan hari ini Kamis (3/10) di  Hotel Grand Hyatt, Jakarta. Hadir dalam konferensi pers tersebut Ketua Umum Persatuan Tenis Seluruh Indonesia (PELTI) Wibowo Suseno Wirjawan, Direktur Utama Garuda Indonesia, Emirsyah Satar, Ketua Bidang Pertandingan PP PELTI, Johanes Susanto dan Tournament Director, Teddy Tandjung.

Pelaksanaan turnamen “Garuda Indonesia Tennis Open” tersebut merupakan pengembangan dari tournament sebelumnya  “Garuda Indonesia Tennis Masters” yang telah dilaksanakan setiap tahunnya sejak tahun 2008 lalu. Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya - dimana peserta “Garuda Indonesia Tennis Masters” terdiri dari delapan petenis terbaik  unggulan nasional (baik putera dan puteri) berdasarkan PNP tertinggi – maka pada tahun ini, “Garuda Indonesia Tennis Open” akan menjadi turnamen internasional yang akan diikuti oleh 32 petenis putera dan 16 petenis puteri berdasarkan pada ranking ITF dan PNP dengan total hadiah sebesar USD 25.000 untuk pemenang putera dan USD 12.500 untuk  pemenang puteri.

Garuda Indonesia juga memberikan potingan harga tiket sebesar 50 persen bagi peserta turnamen “Garuda Indonesia Tennis Open” yang berasal dari negara-negara destinasi yang diterbangi Garuda Indonesia.

Sementara itu, “Garuda Indonesia Tennis Junior Masters” akan diikuti oleh delapan (8) pemain terbaik putera dan delapan (8) pemain terbaik putri nasional berusia dibawah 16 tahun yang berprestasi yang diambil dari Lima (5) turnamen junior terbesar di Indonesia yaitu “Tugu Muda, New Armada, Thamrin Cup, Widjojo Sudjono dan FIKS”. Pemenang “Garuda Indonesia Tennis Junior Masters” tersebut akan mendapatkan hadiah tabungan pendidikan serta berbagai hadiah menarik lainnya.

Direktur Utama Garuda Indonesia, Emirsyah Satar mengatakan bahwa penyelenggaraan turnamen ini merupakan bentuk komitmen dan dukungan secara terus menerus Garuda Indonesia terhadap pengembangan olah raga nasional, khususnya meningkatkan mutu permainan para atlit olah raga tenis. Sebagai “Bapak Angkat” olah raga tennis di Indonesia, Garuda Indonesia akan terus menggelar berbagai turnamen untuk memunculkan bibit – bibit/atlet baru sehingga dapat membawa tennis nasional ke tingkat internasional,” tambah Emirsyah.

Sementara itu, Ketua Umum PELTI Wibowo Suseno Wirjawan juga menyampaikan penghargaan atas dukungan Garuda Indonesia kepada tennis dan PELTI selama ini. “Kiranya dukungan Garuda Indonesia ini akan semakin meningkatkan kualitas para atlit kita, khususnya atlet – atlet baru melalui berbagai turnamen yang terus dilaksanakan.”, tambah Wibowo.

Turnamen ini nantinya juga akan diisi oleh berbagai kegiatan menarik, seperti turnamen tenis eksibisi oleh beberapa duta besar negara sahabat dan “tennis coaching clinic” yang akan dibawakan oleh beberapa petenis legendaris nasional. Selain itu, kompetisi ini juga diisi dengan kegiatan “cooking competition” yang akan dikuti oleh para tamu undangan, serta berbagai kegiatan kegiatan lainnya.

Redaksi

Foto: Sufri Yuliardi

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: