Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bank Dunia: Indonesia Harus Terus Menyesuaikan Perekonomiannya

Warta Ekonomi -

WE.CO.ID, Jakarta – Bank Dunia menyatakan bahwa perekonomian Indonesia harus terus bertahan dan menyesuaikan diri terhadap tekanan harga komoditas dan belanja eksternal yang semakin ketat pada kuartal III tahun ini, serta nilai tukar rupiah terhadap dolar yang terdepresiasi hingga 17 yang memaksa pemerintah melakukan pengetatan kebijakan moneter.

Pada laporan The World Bank Indonesia Economic Quarterly Report, yang diluncurkan hari ini, Jumat 4 Oktober 2013, Bank Dunia memperkirakan pertumbuhan ekonomi akan melambat pada 5,6% pada 2013 dan 5,3% pada 2014.

“Indonesia sudah mengambil  respon kebijakan yang tepat untuk menyesuaikan dengan perubahan yang terjadi,” ujar World Bank Country Director for Indonesia, Rodrigo Chaves.

Chaves menilai beberapa kebijakan seperti kebijakan nilai tukar dan suku bunga acuan (BI rate) akan membantu mengurangi tekanan terhadap neraca pembayaran. Sedangkan penyesuaian harga BBM bersubsidi dan reformasi lebih lanjut pada kebijakan subsidi bahan bakar merupakan kunci penting  untuk melindungi perekonomian Indonesia dari risiko fiskal jangka pendek.

Menurut World Bank Lead Economist and Manager for the Poverty Reduction and Economic Management sector in Indonesia, Jim Brumby, kepercayaan investor di Indonesia sedang diuji, namun tetap tertarik dengan besarnya potensi pasar di Indonesia.

“Dibutuhkan fokus yang lebih besar untuk meyakinkan investor dan pasar yang akan menjadi kunci dalam menarik penanaman modal asing (FDI),” ujar Brumby.

[email protected]

Foto : SY

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: https://wartaekonomi.co.id/author/happy
Editor: Muhamad Ihsan

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: