Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

KTT APEC - Sembilan Penerbangan dari Bali Dibatalkan

Warta Ekonomi -

WE.Co.ID, Kuta - Sembilan jadwal penerbangan dari Bandar Udara Internasional Ngurah Rai, Bali, dibatalkan terkait dengan kehadiran beberapa kepala negara di Konferensi Tingkat Tinggi Kerja Sama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC), Senin (7/10/2013), melalui bandara itu.

Kesembilan jadwal penerbangan dari bandara yang berlokasi di kawasan Tuban, Kuta, Kabupaten Badung, itu adalah Lion Air bernomor penerbangan JT-023 tujuan Jakarta, Garuda GA-341 (Surabaya), Lion Air JT-569 (Yogyakarta), Air Asia QZ-3511 (Jakarta), Wings Air IW-1807 (Semarang), Wings Air IW-1850 (Lombok Praya), Wings Air IW-1821 (Merauke), Wings Air IW-1853 (Lombok Praya), dan Sriwijaya SJ-270 (Dili).

Selain itu, dua jadwal penerbangan Merpati Air ditunda hingga batas waktu yang belum ditentukan, yakni nomor penerbangan MZ-6600 tujuan Lombok Praya dan MZ-8480 tujuan Dili.

Kedatangan sejumlah kepala negara peserta KTT APEC, termasuk Presiden Rusia Vladimir Putin mengharuskan pengamanan Bandara Ngurah Rai diperketat. Pembatalan sejumlah jadwal penerbangan tersebut membuat suasana di Bandara Ngurah Rai sepi.

Pesawat Ilyusin IL-96 mendarat di Bandara Ngurah Rai pada pukul 12.15 Wita. Sebelumnya Bandara Ngurah Rai didarati 11 pesawat pengangkut kepala negara, Minggu (6/10) yang diikuti dengan penutupan bandara untuk pesawat komersial selama 10 jam. (Ant)

Redaksi

Foto: bumn.go.id

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Sucipto

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: