Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

17 Mahasiswa Unhan Bakti Sosial di Kampung Nelayan Makassar

Warta Ekonomi -

WE ONLINE, Makassar - Sebanyak 17 mahasiswa pascasarjana Universitas Pertahanan Indonesia (UNHAN) Jakarta menggelar serangkaian kegiatan sosial di perkampungan nelayan Kelurahan Untia, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.

Kepala Dinas Penerangan Pangkalan Utama Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (Lantamal) VI Makassar Letkol (KH) Darmawangsa mengemukakan hal itu dalam keterangan tertulisnya yang diterima WE ONLINE, Minggu (27/4/2014).

Menurut Darmawangsa kegiatan yang dilaksanakan pada Sabtu (26/4/2014) itu dalam rangka Kuliah Kerja Dalam Negeri (KKDN) prodi keamanan maritim.

Kegiatan KKDN UNHAN yang dipimpin Kaprodi KM  Kolonel Laut (KH) DR Abdul Rivai Ras itu bertema “Mempererat hubungan sosial dengan mayarakat pesisir dalam rangka meningkatkan keamanan martim wilayah perairan Indonesia.“

Darmawangsa menjelaskan serangkaian kegiatan yang dilaksanakan mencakup pengobatan kesehatan umum dan gigi, pelayanan dan konsultasi keluarga berencana (KB), pemberian bantuan sarana olahraga, dan pembagian 150 sembako kepada masyarakat pesisir.

“Juga diadakan ceramah tentang bahaya menangkap ikan dengan bahan peledak,” kata Darmawangsa yang baru-baru ini mendapat promosi kenaikan pangkat.  

Pengabdian masyarakat KKDN UNHAN Jakarta di kampung nelayan tersebut bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Lantamal VI dan Dinas Kesehatan Kota Makassar.

Masyarakat, terutama kaum ibu, antusias mengikuti kegiatan tersebut. Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Untia Bapak Syahrum SE,Msi, Perwira Lantamal VI, lurah Untia serta sejumlah undangan.

[email protected]

Foto: Ist/Dispen Lantamal VI

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Nurcholish MA Basyari
Editor: Nurcholish MA Basyari

Advertisement

Bagikan Artikel: