Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

SBY: Para Elite Politik Harus Kedepankan Kepentingan Rakyat

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengajak kepada seluruh elite politik untuk menjaga situasi dan kondisi Indonesia yang dinilainya berjalan relatif baik dalam kurun waktu 10 tahun terakhir.

"Perjalanan bangsa Indonesia kini ditandai oleh politik yang stabil, pertumbuhan ekonomi yang relatif tinggi, dan persatuan nasional yang semakin kokoh. Marilah kita terus jaga modal besar ini agar dapat terus dinikmati generasi penerus. Dalam kehidupan bernegara, satu hal yang perlu terus kita pelihara adalah kualitas demokrasi," kata Presiden SBY saat membacakan pidato kenegaraannya dalam sidang bersama DPR dan DPD di Gedung DPR, Jakarta, Jumat (15/8/2014).

Menjaga kualitas demokrasi menjadi penekanan bagi SBY sendiri karena hal ini terkait dengan proses Pemilu 2014 yang dinilainya harus benar-benar menyuarakan nurani rakyat dan bukan semata pertarungan elite politik.

"Saya yakin inilah yang paling diharapkan oleh rakyat kita pada saat ini," tegasnya.

Terkait proses gugatan yang diajukan oleh pasangan Prabowo-Hatta kepada Mahkamah Konstitusi, SBY berharap agar masyarakat ikut mengawal agar dapat berlangsung secara konstitusional dan damai.

"Marilah kita semua bekerja sama untuk terus mengawal proses ini agar berlangsung secara konstitusional dan damai serta selalu mengedepankan kepentingan dan masa depan rakyat Indonesia," jelasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: