Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Giliran Jokowi Disenggol Coldplay Soal Masalah Iklim

Giliran Jokowi Disenggol Coldplay Soal Masalah Iklim Kredit Foto: Instagram/Charis Martin (Coldplay)
Warta Ekonomi, Jakarta -

Grup Band asal Inggris, Coldplay, sukses buat ramai usai mengajak Presiden Joko Widodo untuk ambil peran soal iklim di Indonesia.

Sebagai brand ambassador dari Global Citizen, Coldplay memang kerap menandai akun Twitter perdana menteri atau beberapa pemimpin negara lainnya.

Baca Juga: Coldplay Akan Kolaborasi dengan BTS Lewat Lagu My Universe

Pelantun Paradise ini mengajak banyak pihak ikut andil menjaga lingkungan hidup. Jokowi pun diajak untuk ambil peran untuk kegiatan ini. Hal itu disampaikan Coldpay lewat akun media sosial Twitter.

“@Jokowi maukah kamu bergabung dengan @bankimooncentre dan koalisi dari pegiat masalah iklim Indonesia di #GlobalCitizenLive untuk membuat komitmen untuk bumi?” tulis Coldplay lewat akun Twitternya @coldplay, Minggu (19/9/2021).

Chris Martin cs pun menganggap bila Jokowi memiliki komitmen soal menjaga iklim, masyarakat Indonesia pun akan mengikuti.

“Anda memimpin, maka yang lain mengikuti,” tulis Coldplay.

Mantan Duta Besar Indonesja untuk Amerika Serikat, Dino Patti Djalal pun ikut menanggapi. Ia menyebut informasi soal Global Citizen Live sudah disampaikan pada Presiden Jokowi, dua minggu lalu.

“Surat undangan kepada Presiden untuk pidato di konser akbar @GlblCtzn sudah saya sampaikan 2 minggu lalu via Menko @airlangga_hrt," balas Dino Patti Djalal lewat akun Twitternya @Dino Patti Djalal.

Ia pun berharap Jokowi akan segera menyuarakan aspirasi Indonesia atas isu perubahan iklim.

"Semoga Pres @jokowi bisa sampaikan suara dan aspirasi Indonesia untuk perubahan iklim > isu terpenting bagi umat manusia dan planet bumi. @fpcindo,” tulisnya.

Sebagai informasi, Global Citizen Live merupakan acara tahunan untuk mengatasi masalah global. Kampanye ini juga mengajak masyarakat dunia ikut berpartisipasi mengatasi perubahan iklim.

Baca Juga: Dampak Perubahan Iklim, Pesisir Utara Jawa Terancam Tenggelam

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Adrial Akbar
Editor: Adrial Akbar

Bagikan Artikel: