Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Ustad Abdul Somad Ogah Berdampingan dengan Prabowo di Pilpres 2019

        Ustad Abdul Somad Ogah Berdampingan dengan Prabowo di Pilpres 2019 Kredit Foto: Antara/Darwin Fatir
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Ustad Abdul Somad menolak secara halus tawaran sebagai calon wakil presiden yang berdampingan dengan Prabowo Subianto di Pilpres 2019.

        UAS mengatakan dirinya lebih memilih untuk fokus pada pendidikan dan dakwah serta belum tertarik untuk terjun ke dunia politik. Ia membandingkan dirinya dengan Abdullah, anak dari Umar bin Khatab, yang sama-sama memilih jalan dakwah untuk mengabdi kepada negara.

        Meski demikian, ia memastikan akan memberi dukungan penuh kepada Prabowo Subianto dan Habib Salim.

        "Prabowo-Habib Salim pasangan tawazun (seimbang) antara ketegasan tentara dan kelembutan ulama, Jawa dan non-Jawa, nasionalis-religius, plus barokah darah nabi dalam diri Habib Salim," katanya dalam akun Instagram sebagaimana dikutip di Jakarta, Minggu (29/7/2018).

        Sebelumnya, Ijtima Ulama yang digelar oleh GNPF-Ulama merekomendasikan tiga nama untuk maju dalam Pilpres 2019, yakni Prabowo Subianto, Habib Salim Segaf, dan Ustad Abdul Somad. Tidak disebutkan secara khusus posisi dari ketiga nama dalam rekomendasi tersebut.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Cahyo Prayogo
        Editor: Cahyo Prayogo

        Bagikan Artikel: