Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Saat Anak Mbah Moen Bertemu Habib Rizieq di Mekkah

        Saat Anak Mbah Moen Bertemu Habib Rizieq di Mekkah Kredit Foto: Sufri Yuliardi
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Keluarga besar almarhum Kiai Maimoen Zubair menggelar silaturahmi dengan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) di Mekah, Arab Saudi, Kamis, 8 Agustus 2019. Dari foto-foto yang beredar, salah satu yang terlihat adalah Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin.

        Baca Juga: FPI Bantah Habib Rizieq Serobot Doa di Makam Mbah Moen, Ini Katanya

        Selain Taj Yasin, keluarga dari Kiai Maimoen antara lain Gus Majid, Gus Rouf, Gus Zuhrul Anam dan lain-lain.

        Dari informasi yang diperoleh VIVAnews, Taj Yasin baru datang pada Rabu, 7 Agustus 2019, malam, dari tanah air. Pagi tadi, dia turut hadir di acara silaturahmi Nahdlatul Ulama sedunia di Mekah.

        Habib Rizieq sendiri sampai saat ini masih berada di Mekah, Arab Saudi. Mengenai keberadaannya di tanah suci juga menjadi polemik panas di tanah air.

        Sejumlah pihak menyebut dia melarikan diri dari kasus hukum. Sebagian pihak yang lain menyebut Habib Rizieq ingin kembali ke Indonesia tapi tidak diperbolehkan pihak imigrasi.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Ferry Hidayat

        Bagikan Artikel: