Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Alamaak! Baru Mulai, IHSG Sudah Amblas 2,60% Lebih!

        Alamaak! Baru Mulai, IHSG Sudah Amblas 2,60% Lebih! Kredit Foto: Antara/Indrianto Eko Suwarso
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah 2,64% ke level 4.726,49 pada pembukaan perdagangan sesi I, Jumat (12/06/2020). Hari ini menjadi hari keempat bagi IHSG berada di zona merah dengan akumulasi koreksi sebesar 4,23% dalam sepekan. 

        Baca Juga: Bursa Asia Anjlok Berjamaah, IHSG Terbakar hingga 1,34% di Kamis Sore

        Koreksi tersebut semakin mendalam lantaran investor masih asik menarik dana dari pasar modal. Bursa mencatat, pagi ini saja nilai jual bersih yang keluar dari pasar modal telah lebih dari Rp60,32 miliar atau setara dengan Rp588,02 miliar dalam sepekan.

        Baca Juga: 51% Saham Bukopin Siap Dicaplok Bank Terbesar Negeri Gingseng

        Sejumlah 995,15 juta saham diperdagangkan dengan frekeunsi 74.407 kali dan membukukan nilai transaksi harian sebesar Rp1,02 triliun. Pergerakan saham yang terpantau meliputi 42 saham naik, 284 saham turun, dan 58 saham lainnya stagnan. 

        Bersama dengan IHSG, keempat indeks saham Asia lainnya juga memerah, yakni Nikkei turun 1,59%, Hang Seng turun 1,24%, Shanghai turun 0,74%, dan Strait Times turun 2,20%. 

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Lestari Ningsih
        Editor: Lestari Ningsih

        Bagikan Artikel: