Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Follower Medsos Prabowo Kalahkan Anies dan Ganjar, Pengamat: Tak Signifikan Tingkatkan Elektabilitas

        Follower Medsos Prabowo Kalahkan Anies dan Ganjar, Pengamat: Tak Signifikan Tingkatkan Elektabilitas Kredit Foto: Detik
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Perbandingan antara followers para capres dan cawapres yang digadang-gadang maju di pilpres 2024 mendatang tersebar.

        Pakar politik Universitas Paramadina, Hendri Satrio (Hensat) mengatakan, penelitian disertasinya menunjukkan aktivitas media sosial tidak signifikan terhadap peningkatan elektabilitas.

        Baca Juga: Dukung Kebijakan Anies Soal Holywings, Ruhut Sitompul: Dulu Pak Luhut Marahnya Waktu Awal Pandemi...

        “Saya tu mendapatkan hasil bahwa aktivitas media sosial tidak signifikan terhadap peningkatan ekektabilitas,” tulisnya dalam akun twitternya, Minggu, (26/6/2022).

        Menurutnya, untuk meningkatkan elektabilitas tidak perlu aktif di sosial media. “Jadi, gak usah kebanyakan akrobat di medsos,” pungkasnya.

        Diketahui, sepuluh tokoh yang digadang-gadang maju di pilpres dengan perbandingan followers di akun instagram, facebook dan twitter.

        Tiga terbanyak diantaranya Ridwan Kamil 26,7 Juta followers, Prabowo 19 Juta dan Sandiaga Uno 4,5 Juta.

        Baca Juga: Dukung Langkah Anies, MUI: Promo Miras Holywings Jelas Punya Niat Buruk!

        Kemudian Anies Baswedan 11,9 Juta, Ganjar Pranowo 9 Juta, Agus Harimurti Yudhoyono 6,1 Juta, Muhaimin Iskandar 3,7Juta, Erick Thohir 2,8 Juta Puan Maharani 700 ribu dan Andika Perkasa 79,9 ribu.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Aldi Ginastiar

        Bagikan Artikel: