Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Permudah Arus Kas UKM, Ninja Xpress Tingkatkan Periode Pencairan Dana COD Jadi Dua Kali Seminggu

        Permudah Arus Kas UKM, Ninja Xpress Tingkatkan Periode Pencairan Dana COD Jadi Dua Kali Seminggu Kredit Foto: Ninja Xpress
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Ninja Xpress meningkatkan pencairan dana Cash-On-Delivery (COD) menjadi dua kali seminggu untuk memfasilitasi arus kas yang lebih sehat bagi UKM. Sebelumnya, pencairan dana hanya dapat dilakukan satu kali dalam seminggu, namun UKM kini dapat menerima hasil penjualan mereka setiap Selasa dan Jumat.

        Insiatif ini merupakan respons Ninja Xpress terhadap persoalan terhambatnya arus kas UKM lantaran pencairan dana COD yang membutuhkan waktu. Sementara itu, masih banyak konsumen yang gemar menggunakan opsi pembayaran COD.

        "Layanan COD Ninja Xpress adalah salah satu layanan unggulan kami yang sering digunakan UKM. Peningkatan layanan pencairan dana COD menjadi dua kali dalam seminggu adalah wujud komitmen Ninja Xpress untuk selalu berusaha menghadirkan Respon Cepat Resolusi Tepat bagi setiap kebutuhan UKM maupun konsumen," ujar Andi Djoewarsa, CMO Ninja Xpress, dalam keterangan tertulis, Kamis (14/7/2022).

        Baca Juga: Dorong Digitalisasi UMKM Perempuan, Menteri PPPA: Perempuan Punya Andil Penting di Ekonomi Negara

        Persoalan ini diakui oleh salah satu shipper Ninja Xpress Agen Jamu Berkah, Mustakim. "Sebelumnya, banyak transaksi yang sudah terjadi namun tidak dapat kami masukkan rekapan pembukuan karena uangnya belum diterima," ungkap Mustakim.

        Hal senada juga dirasakan oleh Syaiful dari Full Fashion. Ia mengaku pencairan dana COD menjadi dua kali dalam seminggu berkontribusi secara signifikan pada arus kas bisnisnya. "Lebih sehat dan lebih mudah dalam pencatatan transaksi. Kami juga dapat memutar dana tersebut lebih cepat untuk pengembangan bisnis agar bisa menghasilkan penjualan yang lebih banyak lagi," tuturnya.

        Sebagai informasi, layanan ini tersedia sejak Juni 2022 untuk seluruh UKM yang telah bergabung dengan ekosistem Ninja Xpress. 

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Imamatul Silfia
        Editor: Rosmayanti

        Bagikan Artikel: