Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Gibran Rakabuming Ungkap Alasan Mengidolakan Luhut Binsar Pandjaitan dan Erick Thohir, Ternyata Karena Ini…

        Gibran Rakabuming Ungkap Alasan Mengidolakan Luhut Binsar Pandjaitan dan Erick Thohir, Ternyata Karena Ini… Kredit Foto: Instagram/Gibran Rakabuming Raka
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menyebutkan alasan dirinya menjadikan Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan dan Ketum PSSI, Erick Thohir sebagai role model atau idola.

        "Kalau dulu zamannya bapak memindahkan PKL itu bapak mengajak makan malam sebanyak 59 kali. Kalau saya ndak pake makan malam, tahu sendirilah caranya jadi ga pake makan malam, ga pake kompromi. Sekarang itu approach-nya berbeda makanya role model saya berbeda," kata Gibran saat mengisi talkshow di Auditorium UNS, Rabu (15/3/2023).

        Perbedaan pendekatan tersebut menjadi salah satu alasan mengapa Gibran mengidolakan sosok Luhut. 

        Baca Juga: Gibran Nampak Malu-malu Mesra dengan Mantan Elit PSI, Netizen Heboh: Semoga Bukan Bicara Politik

        "Role model saya tu beda, misalnya tadi yang disebutkan misalnya Pak Luhut itu idola. Kenapa? Karena kalau Pak Luhut dikasih tugas image-nya Luhut kan menteri segala urusan ya, tapi segala urusan itu selesai dengan beliau gitu lho," katanya. 

        Selain itu, Gibran juga mengidolakan sosok Erick Thohir yang menjadi menteri BUMN sekaligus ketua umum (ketum) Persatuan Sepak bola Seluruh Indonesia (PSSI). 

        Sebab, Erick menurut Gibran sedang memperjuangkan Indonesia sebagai tuan rumah piala dunia. 

        "Pak Erick Thohir kemarin mengecek Solo untuk piala dunia (U20) makanya jangan aneh-aneh dulu. Kalau ada event-event internasional jangan aneh-aneh. Intinya kita pengen jadi tuan rumah yang baik karena sekarang pak ketum PSSI sedang memperjuangkan Indonesia di Rwanda," katanya. 

        Baca Juga: Dirujak Gegara Keseringan Minta Maaf Saat Layani Masyarakat, Sulitnya Nasib Gibran bin Jokowi: Ngaku Salah, Disalahin...

        "Siapa tahu nanti besok kan piala dunia U-20 besok piala dunia yang beneran ada di Solo juga. Karena infrastrukturnya siap juga," katanya menambahkan.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Sabrina Mulia Rhamadanty

        Bagikan Artikel: