Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Astra Internasional Akuisisi OLX Auto Melalui Astra Digital Mobil Unit

        Astra Internasional Akuisisi OLX Auto Melalui Astra Digital Mobil Unit Kredit Foto: OLX Autos
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Astra Internasional mengakuisisi atau membeli OLX Autos melalui unit Astra Digital Mobil, menurut sumber dari pihak Astra kepada Tech in Asia.

        Dilansir dari laman Tech in Asia pada Jumat (21/7/2023), Astra Internasional percaya bahwa akuisisi tersebut akan memberi dampak positif terhadap pertumbuhan jangka panjang, imbuh sumber tersebut.

        Baca Juga: Astra Akselerasi Pendidikan di Daerah Serambi Ibu Kota Negara Nusantara

        OLX Autos adalah platform iklan baris untuk mobil bekas milik perusahaan investor teknologi global Prosus. Pada Maret lalu, Prosus dilaporkan sedang dalam pembicaraan dengan beberapa pemain untuk menjual bisnis OLX Autos di India dan Indonesia.

        Saat itu, Prosus mengatakan bahwa strategi pertumbuhan global untuk OLX Autos "bukan lagi pendekatan yang tepat bagi pemegang saham kami".

        Sementara itu, Astra Digital Mobil mengoperasikan Mobbi, sebuah platform pasar mobil bekas yang diluncurkan pada November 2022. Belum jelas apakah Astra akan menggabungkan operasi Mobbi dan OLX Autos atau perusahaan akan terus beroperasi secara terpisah.

        Dengan mengakuisisi OLX Autos, Astra akan menjelajah lebih dalam terhadap pasar mobil bekas, bersama pemain lainnya yang sudah hadir di Indonesia seperti Carro, Carsome, Carmudi, dan Moladin.

        Persaingan ketat di sektor tersebut telah memakan korban, yakni Cars24, perusahaan berbasis di India dan memutuskan untuk menutup operasinya di Indonesia pada Mei lalu.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Nadia Khadijah Putri
        Editor: Puri Mei Setyaningrum

        Bagikan Artikel: