Kredit Foto: Uswah Hasanah
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka di zona hijau ke level 9.031,49 pada perdagangan Jumat, 23 Januari 2026. Namun, beberapa menit setelah perdagangan dibuka, IHSG turun ke zona merah.
Berdasarkan data RTI pada pukul 09.03 WIB, IHSG terkoreksi 16,37 poin atau 0,18% ke level 8.975,80. Sebanyak 256 saham melemah, 228 saham menguat dan 182 saham mendatar.
Baca Juga: Naik Ratusan Persen, 5 Saham Disuspensi BEI
Per pagi hari ini, IHSG sudah memperdagangkan 3,33 miliar lembar saham dengan frekuensi 226.383 kali. Adapun nilai transaksi yang dibukukan mencapai Rp1,87 triliun.
PT Pakuan Tbk (UANG) menjadi saham top losers dengan penurunan tajam -15% ke level Rp6.375. Diikuti PT Kioson Komersial Indonesia Tbk (KIOS) yang menyusut -14,95% ke Rp165 dan PT Harapan Duta Pertiwi Tbk (HOPE) yang ambruk -14,36% ke Rp322.
Baca Juga: Akses Saham Global Kian Mudah, Investor Indonesia Manfaatkan Teknologi Digital
Posisi top gainers diisi PT Lippo Cikarang Tbk (LPCK) yang terbang 24,54% ke Rp1.015, PT SLJ Global Tbk (SULI) yang melesat 18,57% ke Rp166 dan PT Soho Global Health Tbk (SOHO) yang menanjak 15,27% menjadi Rp3.020.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Belinda Safitri
Editor: Belinda Safitri
Tag Terkait: