- Home
- /
- EkBis
- /
- Infrastruktur
Tanggapan Menhub Soal Bandara Soekarno-Hatta Masuk Top 10 Megahub Dunia
Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, mengapresiasi pencapaian Bandara Internasional Soekarno Hatta yang dinobatkan oleh OAG Megahubs International Index 2018, sebagai bandara Megahub dengan indeks konektivitas internasional terbaik ke-10 dari 50 bandara Internasional terbaik di dunia.
“Saya apresiasi atas pencapaian yang diraih Bandara Internasional Soekarno Hatta. Bandara yang memang kita harapkan menjadi bandara megahub yang memiliki konektivitas baik itu domestik maupun Internasional. Ini sangat membanggakan Indonesia,” ujar Menhub dalam keterangannya di Jakarta, Jumat (16/11/2018).
Menhub mengatakan, pihaknya akan terus mendorong dan meningkatkan kapasitas Bandara Internasional Soekarno Hatta dengan membangun runway 3 dan terminal 4.
“Kita harapkan dengan dibangunnya runway 3 dan terminal 4 dapat memberikan daya dukung konektivitas yang lebih tinggi lagi dan akan lebih naik lagi peringkatnya,” lanjutnya.
Menurut rilis dari OAG Megahubs International Index 2018, penilaian indeks konektivitas internasional ini dihasilkan dengan membandingkan jumlah koneksi terjadwal dari penerbangan internasional, dengan jumlah destinasi yang dilayani oleh bandara. Bandara Internasional Soekarno Hatta meraih Indeks konektivitas sebesar 249 poin dengan dominasi maskapai Garuda Indonesia yang melayani penerbangan Internasional sebesar 28%.
Dari 10 list terbaik ini, Peringkat pertama diraih oleh Bandara Internasional Heathrow London Inggris, dengan indeks konektivitas sebesar 333 poin. Disusul peringkat di bawahnya, Bandara Internasional O’Hare Amerika Serikat (306poin), Frankfurt Jerman (302 poin), Amsterdam Belanda (286), Pearson Toronto Kanada (271), BI Los Angeles AS (257), Atlanta AS (256), Changi Singapura (253), Paris-Charles D Gaulle Prancis (250), dan Soekarno Hatta Indonesia (249).
Di bawah Indonesia, terdapat beberapa bandara internasional di dunia diantaranya seperti Munchen Jerman, Kuala Lumpur Malaysia, dan Hong Kong.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Kumairoh