Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Indonesia Catat Rekor Kesembuhan Tertinggi Sejak Awal Pandemi

Indonesia Catat Rekor Kesembuhan Tertinggi Sejak Awal Pandemi Kredit Foto: KPCPEN

Tren melandainya perawatan pasien COVID-19 secara nasional juga diikuti tren penurunan positivity rate di beberapa daerah selama periode 15-24 Februari 2022. Beberapa daerah yang terpantau turun positivity rate-nya antara lain, DKI Jakarta, Banten, Bali, Kalimantan Selatan, NTB, Maluku, Papua, dan Papua Barat. 

Menurut data Kementerian Kesehatan, selama periode 15-24 Februari di DKI Jakarta positivity rate menurun dari 17,5% (15/2) menjadi 16% (24/2). Disusul Banten 23,5% (15/2) menjadi 20,7% (24/2), Bali 13,5% (15/2) menjadi 10,4% (24/2), Kalimantan Selatan 14,8% (15/2) menjadi 13,8% (24/2), NTB 11,2% (15/2) menjadi 9,4% (24/2), Maluku 6,2% (15/2) menjadi 4,1% (24/2), Papua 12,7% (15/2) menjadi 11,8% (24/2), Papua Barat 14,5% (15/2) menjadi 12,8% (24/2).

“Salah satu upaya menurunkan angka kasus dan memutus rantai penyebaran COVID-19 adalah melalui peningkatan laju vaksinasi, baik untuk dosis primer maupun lanjutan (booster). Vaksinasi telah terbukti mampu melindungi masyarakat dari risiko terburuk hingga kematian, khususnya bagi lansia, anak-anak, dan masyarakat yang memiliki komorbid. Ketiga kelompok masyarakat ini, menurut penelitian, sangat rentan terpapar dan menderita risiko terburuk akibat COVID-19,” ujar dr. Nadia.

Vaksinasi COVID-19 diakui oleh ahli kesehatan menjadi salah satu upaya meminimalisir kesakitan dan risiko kematian akibat COVID-19. Vaksinasi bahkan dianjurkan kepada pengidap komorbid tentunya disertai rekomendasi dari dokter/tenaga medis.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: