Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Dituding Hanya 'Ngincer' Orang Islam Saja, Kadensus 88 Blak-blakan: Non Islam Kita Tangkap Juga!

Dituding Hanya 'Ngincer' Orang Islam Saja, Kadensus 88 Blak-blakan: Non Islam Kita Tangkap Juga! Kredit Foto: Antara/Wahdi Septiawan
Warta Ekonomi, Jakarta -

Kepala Densus 88 Antiteror Polri, Irjen Polisi Martinus Hukom menyebut terorisme tidak terikat dengan agama apapun. Pihaknya, kata Martinus, menindak tegas pelaku terorisme tanpa melihat latar belakang agama.

"Terorisme itu tidak terikat dengan atau terhubung dengan agama apapun, itu prinsip buat kami," kata Martinus pasca rapat dengar pendapat tertutup dengan Komisi III DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin, 21 Maret 2022.

Selama ini, ada pandangan yang mengaitkan terorisme dengan agama Islam. Padahal, tekan Martinus, saat ini pihaknya sedang menangani kasus terorisme yang melibatkan terduga teroris bukan beragama Islam.

"Kita saat ini juga menangani kasus terorisme yang bukan beragama muslim juga kita tangkap, seperti yang kemarin terakhir menyerang seperti Alam Sutera, itu namanya Leopard, orang Kristen, kita tangkap dan proses," kata Martinus.

Baca Juga: Sering Dituduh Intoleran, Suara Pendeta Weol Menggelegar: Zaman Pak Anies Baswedan Kami Mendapat…

Selain itu, kata Martinus, pihaknya juga pernah menangkap kelompok yang menamakan dirinya 'anarko' karena menyerang dan melakukan teror di kantor polisi.

Hal tersebut menunjukkan bahwa Densus 88 Antiteror tidak pandang bulu dalam menindak pelaku terorisme.

"Siapapun yang melakukan terorisme tanpa melihat latar belakang agama yang kita harus tindak. Kita proses dengan undang-undang artinya kita tidak pandang bulu," imbuhnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Bayu Muhardianto

Bagikan Artikel: