Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bertemu Masyarakat, Puan Minta Jaga Kelancaran Tahapan Pemilu 2024

Bertemu Masyarakat, Puan Minta Jaga Kelancaran Tahapan Pemilu 2024 Kredit Foto: Antara/Handout
Warta Ekonomi, Jakarta -

Ketua DPR Puan Maharani bertemu dengan sejumlah elemen dan komunitas masyarakat di Kota Surabaya, Rabu (15/6/2022) siang. Ini dilakukan ditengah serangkaian kunjungan kerja Puan di Surabaya, Jawa Timur.

Puan memang tengah berada di Kota Pahlawan untuk menghadiri Kick Off Meeting P20. “Tidak ada pembicaraan politik. Cuma tadi mbak Puan menyinggung agar semua masyarakat juga ikut mensuskseskan Pemilu 2024 mendatang," jelasnya.

"Apalagi KPU sudah melaunching tahapan Pemilu 2024 sudah dimulai kemarin. Mbak Puan berpesan mari kita bersama sama mempersiapkan diri menyongsong pesta Demokrasi dan tetap menjaga agar pesta Demokrasi tidak mengganggu persatuan dan kesatuan bangsa," lanjut kusnadi ditemui usai bertemu dengan puan Maharani.

Selain itu itu, Puan banyak menampung aspirasi masyarakat. Mulai dari persoalan kebudayaan hingga persoalan pemberdayaan.

"Di bidang kebudayaan mereka (meminta) bisa difasilitasi untuk memelihara, melestarikan kebudayaan asli nusantara,"kata Kusnadi menjelaskan isi pertemuan itu.

Menurut Kusnadi, Puan menyatakan sependapat jika upaya melestarikan kebudayaan bangsa merupakan tanggung jawab bersama. Sebagai bangsa yang kaya akan budaya dan menjadi jati diri hal itu menjadi penting.

Disisi lain, Puan juga mendapat aspirasi agar pemberdayaan masyarakat yang dilakukan pemerintah terus berlanjut. Ditegaskan Kusnadi, hal itu memang sudah sesuai dengan amanat konstitusi. Bahwa, fakir miskin dan anak terlantar dipelihara oleh negara. Kusnadi mengatakan, Puan menampung aspirasi semacam itu.  

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Boyke P. Siregar

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: