Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Citifin Incar Tambahan Funding untuk Dukung Ekspansi Bisnis

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Citifin bidik tambahan dana sebesar Rp. 500 miliar untuk menopang pertumbuhan pembiayaan sampai akhir tahun 2015. Target pembiayaan tahun ini sebesar Rp. 535 Miliar atau hampir dua kali lipat dari realisasi sebelumnya.

Target tersebut berdasarkan prospek kendaraan roda empat bekas diperkirakan akan masih potensial untuk dibiayai. Kebutuhan dana sebesar Rp. 500 miliar tersebut rencananya akan didapat selain dari modal sendiri juga dengan kerjasama linkage dengan perbankan. Selama 2014, funding dipenuhi dari BNI, BNI Syariah, Bank Syariah, Bank Muamalat, BJB Syariah, Bank Panin Syariah dan Bank Kal-Sel Syariah.

Per Desember 2014 oustanding pembiayaan Citifin tercatat sebesar Rp 359 miliar. 80 persen dari angka tersebut adalah pembiayaan konsumen berupa used car, sedangkan sisanya sewa guna usaha. Kedepannya, Citifin mengincar capaian portifolio di angka psikologis Rp. 1 triliun di akhir 2016.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Achmad Fauzi
Editor: Achmad Fauzi

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: