Hasil Survei di Jatim: Ganjar Pranowo Keok Lawan Anies Baswedan, Tapi Posisi Teratas Masih 'Pembantunya' Jokowi, Siapa?
Sebagai informasi, survei Lanskap ini adalah temuan dari responden di Provinsi Jawa Timur. Sampel yang dicuplik dari masing-masing provinsi adalah 880 responden dengan menggunakan teknik multistage random sampling dengan margin of error ± 3,3 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen.
Hasil survei ini merupakan hasil survei yang dikumpulkan melalui wawancara tatap muka di 29 Juni hingga 8 Juli 2022.
Berikut ini hasil elektabilitas capres potensial di Pilpres 2024 pilihan responden di Jawa Timur:
- Prabowo Subianto: 25,4 persen
- Anies Baswedan: 13,4 persen
- Khofifah Indar Parawansa: 10,2 persen
- Ganjar Pranowo: 9,2 persen
- Sandiaga Uno: 4,0 persen
- Tidak Tahu/Tidak Menjawab: 13,53 persen.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Bayu Muhardianto