Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Menjadi Pelaku Digitalisasi Kebudayaan Melalui Pemanfaatan Teknologi

Menjadi Pelaku Digitalisasi Kebudayaan Melalui Pemanfaatan Teknologi Kredit Foto: Unsplash/Parker Byrd
Warta Ekonomi, Jakarta -

Digitalisasi membawa kemudahan dalam berbagai aspek kehidupan, tetapi ada pula tantangan budaya digital yang harus dihadapi masyarakat akibat mengaburnya wawasan kebangsaan dan menipisnya kesopanan kesantunan.

"Diperlukan pengetahuan dasar akan nilai-nilai dasar Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika sebagai landasan kecakapan digital," ujar Presenter AMTV Media PBNU Jatim, Ika Chairani, saat webinar Makin Cakap Digital 2022 untuk kelompok komunitas dan masyarakat di Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur pada Senin (10/10/2022), dikutip dari siaran pers yang diterima di Jakarta.

Baca Juga: Kiat Merancang Bisnis Model di Era Digital

Hal ini menurutnya yang akan membawa pada pemanfaatan digital untuk mempromosikan budaya. Namun, tak hanya sampai di sana, penyebaran keanekaragaman budaya Indonesia melalui internet akan mendatangkan pengetahuan yang membawa perilaku mencintai produk dalam negeri dan kegiatan produktif lainnya.

Dengan fakta bahwa Indonesia sangat kaya, memiliki 17 ribu pulau lebih dan 718 bahasa, ada 1.300 suku bangsa pula di dalamnya, penduduk Indonesia yang kini mencapai 273 juta juga menjadi potensi kekuatan bangsa. Sementara itu, dengan keanekaragaman tersebut, ada hubungan antara budaya dan bahasa yang baik karena berbahasa berkaitan juga dengan ketaatan akan norma-norma yang berlaku di mana sistem bahasa itu digunakan.

Adapun melakukan komunikasi dengan berbahasa juga menjadi cara memperkuat identitas sebagai suatu bangsa. Dengan pemahaman ini, tidak ada lagi komentar negatif di media sosial atau menggunakan bahasa-bahasa kasar sehingga memengaruhi citra warganet Indonesia di mata dunia.

Berbagai cara menyebarkan budaya digital positf bisa dilakukan dengan membuat konten positif seperti resep masakan Indonesia hingga penggalangan dana solidaritas. Dunia digital merupakan dunia masyarakat saat ini, harus diisi dengan ruang yang berbudaya sehingga ekosistem di dalamnya pun kondusif dan aman.

Webinar #MakinCakapDigital 2022 untuk kelompok komunitas dan masyarakat di wilayah Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur merupakan bagian dari sosialisasi Gerakan Nasional Literasi Digital yang diselenggarakan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika bekerja sama dengan Siberkreasi.

Kali ini hadir pembicara-pembicara yang ahli di bidangnya antara lain Founder & CEO Coffee Meets Stock, Theo Derick; Presenter AMTV Media PBNU Jatim, Ika Chairani; serta mengundang Key Opinion Leader (KOL) seorang aktris dan Founder ParenThink, Mona Ratuliu. Untuk informasi lebih lanjut mengenai program Makin Cakap Digital hubungi info.literasidigital.id dan cari tahu lewat akun media sosial Siberkreasi atau instagram @literasidigitalkominfo.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: