CIMB Niaga Syariah Serahkan Ambulans untuk Pelayanan Kesehatan Gratis
WE Online, Jakarta - Unit usaha syariah PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga Syariah) menyerahkan bantuan satu unit mobil ambulans kepada Badan Amil Zakat Nasional (Baznas), akhir Januari lalu.
Head of Syariah Banking CIMB Niaga Firman A Moeis mengataka bantuan tersebut merupakan bentuk tanggung jawab sosial (corporate social responsibility) dari CIMB Niaga Syariah kepada warga kurang mampu yang sangat membutuhkan layanan kesehatan gratis dan mudah melalui program kesehatan BAZNAS.
"Ambulans yang disumbangkan tersebut memiliki fasilitas seperti tabung oksigen, regulator, tabung pemadam kebakaran, alat-alat infus, tandu medis, dan flow meter," katanya dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Selasa (2/2/2016).
Firman mengatakan pihaknya berharap ambulans tersebut dapat bermanfaat bagi masyarakat sebagai wujud kepedulian CIMB Niaga Syariah.
"Ambulans tersebut akan memperkuat layanan luar gedung rumah sehat Baznas yang memberikan pelayanan kesehatan dengan sistem jemput bola, menyasar lokasi-lokasi yang sulit dijangkau oleh fasilitas konvensional," ujarnya.
Sementara itu, Ketua Baznas Bambang Sudibyo menyampaikan rasa terima kasih kepada CIMB Niaga Syariah yang mendukung layanan luar gedung rumah sehat Jakarta.
"Dengan adanya bantuan dari CIMB Niaga Syariah ini diharapkan akan banyak mustahik yang dapat menerima dan merasakan manfaatnya," pungkasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Cahyo Prayogo
Editor: Cahyo Prayogo
Tag Terkait:
Advertisement