Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Anak Usaha Garuda Ekspansi ke Cilegon

        Anak Usaha Garuda Ekspansi ke Cilegon Kredit Foto: Fave Hotel
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Aerofood ACS yang bergerak di bidang Infight Catering merupakan salah satu divisi dari anak perusahaan Garuda Indonesia melakukan ekspansi usaha di Industrial Catering dengan membuka fasilitas dapur baru. Hal tersebut dilakukan untuk melayani pelanggan di wilayah Cilegon dan sekitarnya.

        Perluadan usaha tersebut dimulai dengan peresmian yang secara simbolis ditandai dengan pengguntingan pita oleh Bapak Bambang Sujatmiko selaku Direktur Utama Aerofood ACS, disaksikan oleh Budi Santoso selaku Direktur Human Capital, Ferry Toga selaku Direktur Keuangan, serta Vice President ACS Industrial Catering Emil Fadilah, dan Vice President Sales Marketing Aerofood ACS Afdal Amir.

        "Pembukaan fasilitas dapur di Cilegon ini menjawab kebutuhan para pelanggan yang tidak memiliki dapur di area produksi untuk memenuhi kebutuhan makan karyawan di perusahaannya," kata Direktur Utama Aerofood ACS Budi Santoso, dalam keterangan resminya, di Jakarta, Selasa (1/8/2017).

        Selain itu, lanjut Budi, hal tersebut juga untuk memenuhi kebutuhan masyarakat sekitar yang ingin mengadakan acara resmi atau acara bersama teman dan keluarga. Fasilitas dapur yang lengkap dan koki berpengalaman siap memproduksi makanan yang sedap dan berkualitas. Berbagai variasi menu serta pilihan harga kompetitif yang dapat dipilih sesuai anggaran pelanggan.?

        Paket yang ditawarkan bermacam-macam, yakni Semi Prasmanan dengan harga mulai dari Rp15.000 per porsi, makanan prasmanan/buffet-outside catering mulai dari Rp85.000 per porsi, tumpeng nusantara mulai dari Rp25.000 per pax. Selain itu, disediakan pula jasa pengiriman makanan (delivery) langsung ke pelanggan.?

        "Dengan adanya fasilitas dapur di area ini merupakan bukti komitmen Aerofood ACS berkontribusi di daerah Cilegon dan sekitarnya. Rencananya tahun ini juga Aerofood ACS akan melakukan ekspansi kembali dengan membuka 2 fasilitas dapur baru di kawasan industri Cikarang dan Cikupa," terangnya.?

        Aerofood ACS siap melayani pelanggan 24 jam sehari dengan menyediakan produk yang sehat dan bercita rasa tinggi bersertifikasi MUI Halal, ISO 9001 for Quality Management, ISO 22000 For Food Safety Management/HACCP. Tentunya dengan pelayanan yang ramah sesuai dengan motto Customer Comes First. Kunjungi website ?www.aerofood.co.id dan like page Facebook Aerofood ACS Industrial Catering serta followInstagram@aerofoodindustrial.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Annisa Nurfitri
        Editor: Rizka Kasila Ariyanthi

        Bagikan Artikel: