Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        KA Pangrango Kembali Beroperasi

        KA Pangrango Kembali Beroperasi Kredit Foto: Rahmat Saepulloh
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Kurang lebih dua pekan Kereta Api (KA) Pangrango relasi Bogor-Sukabumi berhenti beroperasi akibat bencana longsor yang terjadi pada 5 Febuari 2018, dan membuat jalur KA di lintas Bogor-Sukabumi tepatnya di KM 13+8/9 tidak dapat dilalui.

        Selama itu pula, setiap hari, selama 24 jam penanggulangan, penanganan, dan perbaikan dilakukan bersama sama antara DJKA dengan PT Kereta Api Indonesia (Persero).

        Dadan Rudiansyah, EVP 1 Jakarta mengatakan, penanganan sudah dilakukan sejak hari pertama terjadinya longsor, dan setelah evakuasi dinyatakan selesai dan mendapat izin dari pihak yang berwenang, pengerjaan perbaikan baru dapat dilaksanakan meskipun terkendala cuaca yang kurang bersahabat. Namun, usaha perbaikan tetap terus dilakukan sehingga target pengerjaan selesai pada 14 Febuari 2018 dapat tercapai.

        "Dan, setelah dilakukan uji coba operasi menggunakan lokomotif, diperiksa, dan diuji kelayakan oleh Direktorat Keselamatan, Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan, jalur Bogor-Sukabumi dinyatakan aman dan sudah bisa dilalui untuk perjalanan KA. Ini artinya, KA Pangrango relasi Bogor-Sukabumi sudah mulai beroperasi pada 20 Februari 2018," ujar Dadan Rudiansyah.

        Berikut jadwal KA Pangrango.

        1. Sukabumi-Bogor

        KA 389 : 05.15 - 07.18

        KA 391 : 10.25 - 12.28

        KA 393 : 15.45 - 17.48

        2. Bogor-Sukabumi

        KA 390 : 07.50 - 09.54

        KA 392 : 13.10 - 15.13

        KA 394 : 18.30 - 20.31

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Bambang Ismoyo
        Editor: Fauziah Nurul Hidayah

        Bagikan Artikel: