Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto mengatakan pertemuannya dengan Plt Ketua Umum DPP PPP Suharso Monoarfa pada Kamis sore, lebih pada upaya menyambung komunikasi politik antara keduanya.
Baca Juga: Sore Ini, Prabowo Bertemu Petinggi Partai Koalisi Jokowi, Ngapain Yah?
"Pertemuan ini sebenarnya menyambung komunikasi politik, menyambung persahabatan lama," kata Prabowo usai menerima kunjungan Suharso di kediamannya di Jalan Kertanegara IV, Jakarta, Kamis.
Dia mengatakan dirinya dan Suharso banyak membicarakan soal kebangsaan serta kondisi ekonomi saat ini.
Menurut dia, dirinya memberikan pendapat dan pemikiran-pemikiran terkait kondisi ekonomi saat ini.
"Dan beliau (Suharso) menyampaikan kondisi, terutama karena PPP merupakan partai religius. Saya mengatakan partai religius itu tetap nasionalis, dan partai nasionalis juga tetap religius, jadi kami ada banyak kesamaan," ujarnya.
Selain itu menurut dia, pertemuannya dengan Suharso tersebut berlangsung dengan santai dan lebih banyak diisi candaan karena keduanya merupakan teman lama.
"Pertemuan tadi, kami banyak tertawa, saya bujuk beliau (Wakil Ketua Umum PPP Mardiono) untuk masuk Gerindra namun tidak boleh sama beliau (Suharso)," katanya.
Dalam kesempatan itu, Suharso mengatakan dirinya berteman dengan Prabowo sudah sejak 2008 sehingga tidak asing ketika berkunjung ke kediaman Prabowo.
Hadir dalam pertemuan tersebut antara lain Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad dan Sugiono, Ketua Fraksi Partai Gerindra DPR RI Edhy Prabowo, Sekjen DPP PPP Arsul Sani, Wakil Ketua Umum DPP PPP Mardiono.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat