Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Dasar Netizen! Jeff Bezos Mau Selamatkan Bumi Malah Dihujat!

        Dasar Netizen! Jeff Bezos Mau Selamatkan Bumi Malah Dihujat! Kredit Foto: Antara/Joshua Roberts
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Pendiri Amazon Jeff Bezos berjanji mengucurkan dana USD 10 miliar (sekitar Rp136 triliun) untuk menyelamatkan Bumi dari perubahan iklim. Ia bersumpah untuk mengurangi dampak perubahan iklim dengan membentuk Bezos Earth Fund.

        Dana ini untuk mengalokasikan kepada berbagai aktivis, organisasi nirlaba dan ilmuwan yang berupaya keras untuk mengelola Bumi dengan lebih baik. Namun, Jeff Bezos malah terkena kritik!

        Tak hanya itu, dana tersebut juga dinilai kontroversial. Beberapa juru kampanye percaya Bezos, yang kekayaan bersih pribadinya hampir USD130 miliar atau Rp1.787 lebih triliun seharusnya menggunakan uang itu untuk membayar lebih banyak pajak, atau upah karyawan yang lebih tinggi.

        Baca Juga:?Peduli Bumi, Jeff Bezos Sumbang Rp136,9 Triliun dan Bangun Badan Amal untuk. . .

        Dilansir dari Inhabitat di Jakarta, Kamis (20/2/20) Greenpeace USA juga ikut mengkritiknya melalui Twitter.

        "...mengapa Bezos tidak membersihkan rumahnya sendiri? Amazon adalah masalah iklim yang sangat besar."

        "Jika Bezos ingin melakukan sesuatu untuk Bumi, dia bisa memulainya dengan membenahi kemasan paket Amazon yang berlebihan. Kemasan paket Amazon adalah yang paling nyampah dibandingkan retailer lainnya," cuit konsumen lainnya.

        Dikutip dari Business Insider, menanggapi kritikan tajam ini, juru bicara Amazon mengatakan bahwa pihaknya sudah berupaya mengurangi pemakaian kemasan yang berlebihan untuk paket-paket yang dikirimkan, agar tidak menumpuk sampah.

        Bezos memang dikenal cukup pelit beramal. Tapi belakangan, ia makin giat menyumbangkan uang. Melalui Tweet-nya, ia menyampaikan:

        "Perubahan iklim adalah ancaman terbesar bagi planet kita. Saya ingin bekerja bersama orang lain, baik untuk memperkuat cara-cara yang diketahui atau mengeksplorasi cara-cara baru untuk memerangi dampak buruk dari perubahan iklim di planet ini.?

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Fajria Anindya Utami
        Editor: Fajria Anindya Utami

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: