Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        BPPSDMP Tingkatkan Mutu Pendidikan Pertanian untuk Cetak Lulusan Unggul

        BPPSDMP Tingkatkan Mutu Pendidikan Pertanian untuk Cetak Lulusan Unggul Kredit Foto: Istimewa
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Dalam berbagai kesempatan Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo (SYL), menyampaikan, “Dalam jangka pendek Kementerian Pertanian (Kementan) memiliki beberapa program aksi yaitu kebijakan single data melalui pengakurasian data lahan dan produksi, membangun komando strategis pembangunan pertanian dari pusat hingga tingkat kecamatan, menjamin ketersediaan komoditas pangan bagi 267 juta jiwa, medorong partisipasi petani untuk memanfaatkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) senilai 50 Triliun Rupiah dan menumbuhkan 2.5 Juta petani pengusaha milenial berorientasi ekspor.

        Dalam jangka pendek, Kementan memiliki tanggung jawab menjamin ketersediaan komoditas pangan bagi 267 juta petani dan menumbuhkan 2.5 juta petani pengusaha milenial berorientasi ekspor. Untuk itu diperlukan dukungan  Lembaga Pendidikan Pertanian yang mampu mendidik dan mencetak petani milenial sebagai salah satu cara untuk mencapai tujuan Kementan tersebut. Baca Juga: Perluas Pasar Pangan Lokal, Kementan Dorong UMKM Go Digital

        Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) lingkup Kementerian Pertanian dan Politeknik Enjiniring Pertanian Indonesia (PEPI) serpong adalah lembaga pendidikan dibawah naungan Kementan yang menjadi wadah untuk menghasilkan SDM Pertanian yang unggul, professional dan handal. Baca Juga: Wujudkan Digitalisasi Pertanian, TaniHub Group Berkolaborasi dengan Kemenkop

        Polbangtan dan PEPI sebagai UPT Pendidikan Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP) terus melakukan peningkatan mutu pendidikan pertanian melalui akreditasi program studi. 

        Kepala BPPSDMP, Dedi Nursyamsi siap mensupport  proses akreditasi ini, di seluruh UPT di seluruh unit kerja yang ada di BPPSDMP.

        “Saya dukung penuh anggaran dan upaya akselerasi proses penyiapan dokumen,” tambah Dedi

        Pada kesempatan berbeda,  Kepala Pusat Pendidikan Pertanian, Idha Widi Arsanti menambahkan “Politeknik atau Pendidikan Vokasi dibawah Kementerian Pertanian ditujukan untuk menghasilkan SDM yang professional, berjiwa wirausaha, dan SDM yang mempunyai daya saing tinggi.”

        Dengan adanya dukungan penuh dari berbagai pihak, Polbangtan dan PEPI semakin siap bergerak lebih cepat dan lebih optimis dalam mempersiapkan peningkatan mutu pendidikan pertanian melalui akreditasi program studi.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Lestari Ningsih

        Bagikan Artikel: