Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Pasca Libur Imlek, Nakes RSDC Wisma Atlet Siap-siap Terima Lonjakan Pasien

        Pasca Libur Imlek, Nakes RSDC Wisma Atlet Siap-siap Terima Lonjakan Pasien Kredit Foto: Antara/M Risyal Hidayat
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Dampak dari liburan hari raya Imlek yang jatuh pada tanggal 12 Februari lalu disebut akan menjadi pendorong lonjakan pertumbuhan pasien Covid-19.

        Kolonel Laut (K) RM Tjahja Nurrobi mengatakan tenaga kesehatan (nakes) di Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet dalam kondisi baik. Ia menambahkan nakes siap jika ada lonjakan pasien Covid-19.

        Baca Juga: Kapasitas Lega, RSDC Wisma Atlet Akan Terima Pasien Kategori OTG

        "Dua minggu setelah itu (long weekend) pasti ada lonjakan, kami akan menunggu apakah terjadi lonjakan atau tidak," ujarnya dalam Update RS Darurat Wisma Atlet yang disiarkan secara daring, Selasa (16/2/2021).

        Kerjasama antara Kementerian Kesehatan dengan TNI masih berlanjut untuk memerangi Covid-19.

        Tjahja mengatakan bahwa TNI sedang melatih personel untuk menjadi vaksinator sebanyak 10 ribu personel.

        Jumlah Babinsa sendiri ditambah sebanyk 27 ribu untuk meningkatkan upaya preventif penularan Covid-19.

        Imlek sendiri jatuh pada periode berjalannya pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) mikro.

        PPKM Mikro sendiri mengemban harapan dapat menurunkan btingkat kasus positif lebih jauh lagi, dengan PPKM jilid pertama dan kedua mampu menurunkan angka kasus positif di Minggu keempat, meski tidak signifikan penurunannya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Bernadinus Adi Pramudita
        Editor: Alfi Dinilhaq

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: