Sindiran Unik Warganet untuk Pak Moeldoko, Kaitkan Perebut Partai Orang dengan Pelakor dan Pebinor
Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat di Deli Serdang yang menetapkan Moeldoko sebagai ketua umum, jadi bahan ledekan warganet. Yang paling unik, ada warganet yang menulis begini. “Perebut laki orang disebut Pelakor. Perebut bini orang disebut Pebinor. Kalau perebut partai orang disebut apa ya...? Hahaha...
Sejak Jumat (5/3/2021), kata kunci yang berkaitan dengan Demokrat selalu menjadi trending topic di Twitter. Isinya macam-macam. Ada tagar soal AHY, SBY, Moeldoko, yang saling bersahut-sahutan. Ada juga meme unik yang berseliweran. Namun, kebanyakan isinya, menyindir Kepala Staf Kepresienan, Moeldoko yang dianggap mengkudeta Partai Demokrat.
Baca Juga: Ketua DPD Partai Demokrat Kepri Membelot ke Kubu Moeldoko
Akun Twitter @DalamIstana, paling aktif menyampaikan sindiran pada eks Panglima TNI itu. Terbaru, dia membuat tebak-tebakan dengan mengaitkan Moeldoko dengan Pelakor dan Pebinor.
“Merebut laki orang pelakor, merebut bini orang pebinor, merebut partai orang moeldokor,” cuitnya, Minggu (7/3/2021).
Terpancing oleh akun @DalamIstana, warganet lain tak kalah kreatif dalam menyampaikan sindiran. “Sutiyoso mendirikan PKPI, SBY mendirikan partai Demokrat, Wiranto mendirikan partai Hanura, Prabowo Subianto mendirikan Partai Gerindra, Moeldoko ... Demokrat,” sebut @abu_waras seraya mengunggah foto para jenderal dan di bawahnya gambar partai.
Ada juga netizen yang memasang foto SBY dan Moeldoko yang saling berhadap-hadapan dalam sebuah bingkai. Namun kaca di bingkai itu pecah berantakan. “Dulu kawan, sekarang lawan, besok mungkin bisa kembali berkawan asal ada kesepakatan untuk se-iya sejalan,” ungkap @mufcartoon.
Akun @komikkitaig membuat karikatur bergambar SBY dan AHY. SBY memperagakan kedua tangannya seperti menunjukkan kesedihan ke AHY. Sedangkan AHY cuma merespons dengan lirikan kedua mata. “Pepo Perih Atin,” tulisnya.
Akun @indonesiatrends.id memasang foto lama saat SBY sedang memimpin olahraga ringan. Kala itu gerakannya adalah gerakan kepala ke kanan dan ke kiri. Pas gerakan kepala ke kanan, akun tersebut menuliskan teks. “Saya prihatin, partai saya diobok-obok. Gak lihat,,, gak lihat,,,” sebutnya.
Akun @newsteen.id_ menyamakan kasus Moeldoko seperti kasus Kaesang dan mantan kekasihnya Felicia Tissue. Meme yang dibuatnya menyematkan foto Kaesang dan Felicia yang berjabat tangan. Serta foto Moeldoko vs SBY yang ngotot-ngototan. “Rebutan,” imbuhnya sembari menyertakan cuitan @nicoputra2 yang statusnya bertuliskan, “Yang muda rebutan pacar, yang tua rebutan partai.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Alfi Dinilhaq
Tag Terkait: