Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Bu Mega BIsa Tidur Nyenyak, Dengar PDIP Masih Jadi yang Paling Berkuasa di Indonesia

        Bu Mega BIsa Tidur Nyenyak, Dengar PDIP Masih Jadi yang Paling Berkuasa di Indonesia Kredit Foto: Antara/Aditya Pradana Putra
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Survei yang dilakukan Indopol menyebutkan PDIP masih menjadi partai yang akan menang di Pemilu mendatang. PDIP dan Partai Gerindra jauh mengungguli partai-partai lainnya.

        Direktur Eksekutif Indopol Survey, Ratno Sulistiyanto, mengatakan dalam survei yang dilakukan lembaganya, partai politik pilihan publik tahun 2024 nanti adalah PDIP sebesar 21,46%.

        Baca Juga: Soal Perpanjangan Masa Jabatan Presiden, PDIP: Menurut Bu Mega Gak Bisa Ditawar-tawar, Kita Saklek!

        Diikuti Partai Gerindra (17,15%), Partai Golkar (8,86%), Partai Demokrat (6,59%), PKB (5,69%), PKS (4,47%), Partai Nasdem (3,25%), PPP (1,95%) dan PAN 1,54%, lainnya hanya mendapat dukungan di bawah 1%.

        "Jika pemilu dilaksanakan saat survey ini dilakukan maka hanya ada 6 partai politik yang lolos dengan ambang batas partai sebesar 4% yakni PDIP, Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Demokrat, PKB, dan PKS,” kata Ratno, dalam siaran persnya, Minggu (27/2/2022).

        Baca Juga: Elektabilitas Puan Payah, Begini Tanggapan Politikus PDIP

        Sementara untuk partai baru, kata Ratno, ada enam partai politik baru 2024 yang paling disukai publik. Partai Gelora banyak disukai publik, kemudian Partai Buruh, Partai Umat, Masyumi Reborn, Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) dan Partai Prima. “Mereka berpotensi untuk dipilih publik,” ungkapnya.

        Survei ini dilakukan pada 18-25 Januari 2022. Responden berjumlah 1230 orang dengan margin error ±2,8 tingkat kepercayaan 95%.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Annisa Nurfitri

        Bagikan Artikel: