Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Erick Thohir Ajak 3.200 Santri Magang di BUMN Agar jadi Mercusuar Peradaban

        Erick Thohir Ajak 3.200 Santri Magang di BUMN Agar jadi Mercusuar Peradaban Kredit Foto: Relawan Erick Thohir
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir menyebut santri dan santriwati berperan besar dalam menjadi pemimpin masa depan. 

        Dia berharap generasi muda masa kini bisa membangun peradaban dan arah yang jelas bagi bangsa, dan berani menghadapi tantangan serta bisa beradaptasi atas perubahan.

        "Indonesia saat ini membutuhkan generasi muda yang berani menghadapi tantangan dan siap menghadapi perubahan apapun," ujar Erick.

        Erick menilai generasi muda Indonesia, termasuk para santri dan santriwati harus bisa mengembangkan kapasitas diri di tengah tantangan disrupsi digital. Erick mengatakan para santri tak boleh tertinggal dan harus memiliki digital mindset dan digital skill guna dalam meningkatkan nilai kompetitif diri.

        "Kita perlu data scientist, kita perlu generasi muda yang mengerti artificial intelligence, kita perlu maintenance scientist. Ini merupakan kata sulit namun bukan menjadi ancaman dan ketakutan. Justru ini yang harus diambil," ucap Erick.

        Saat memberi kata sambutan, Erick mengatakan BUMN saat ini sangat terbuka mendorong dan melakukan kerja sama dengan pesantren-pesantren dan santri-santri untuk meningkatkan kapabilitas pendidikan bangsa Indonesia. 

        Dia berharap pesantren bisa menjadi mercusuar peradaban, tidak hanya pendidikan dan agama, namun juga ekonomi.

        "Kita ingin santri-santri bisa menjadi bagian. Bagian yang menjadi pertumbuhan ekonomi. Makanya, BUMN punya program magang santri, hari ini sudah ke 3.200 santri yang sekarang magang di BUMN. Santri adalah SDM kelas satu, mempunyai pendidikan dan akhlak yang luar biasa," ungkap Erick.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Ferry Hidayat

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: