Produsen smartphone Realme mencoba membidik pangsa Milenial kota Bandung dengan mengusung teknologi terbaru.
Public Relations Lead Realme, Krisva Angnieszca mengatakan Realme C55 NFC menjadi produk baru dari lini C series, realme yang berfokus untuk memenuhi kebutuhan anak muda masa kini membawa fitur champion dengan spesifikasi terdepan di segmennya melebihi ekspektasi pengguna dengan harga terjangkau.
Baca Juga: Boro-boro Kursi Jabatan, Restu Barisan Jokowi Saja Tak Akan Didapatkan Anies Baswedan
"Dengan mengusung tema realme C55 NFC Champion Roadshow mengunjungi tiga kota di Indonesia yakni Palembang, Manado dan Bandung," kata Krisva kepada wartawan di Bandung, Selasa (21/3/2023)
Krisva Angnieszca menyebut, Bandung menjadi kota paling penting bagi realme karena memiliki pangsa pasar paling besar di Indonesia. Selain itu, anak-anak muda di Bandung memiliki semangat yang sangat tinggi dalam mencoba sesuatu yang baru.
"Kami memiliki misi agar semua orang bisa merasakan pengalaman terbaik dengan smartphone champion realme C55 NFC,” ujarnya.
Menurutnya, realme fans selalu menjadi bagian terpenting dalam berbagai pencapaian realme hingga saat ini. Dengan realme C55 NFC Champion Roadshow Krisva berharap, realme fans bisa merasakan langsung keungguan produk yang berkualitas serta berdiskusi secara langsung dengan tim realme.
Baca Juga: Sempat Ditawari Jabatan Lain, Ternyata Ini Alasan Jokowi Copot Anies dari Posisi Mendikbud
“Kami harap ke depannya realme dapat melakukan kegiatan serupa ke lebih banyak kota di Indonesia,” katanya
Seperti diketahui, realme C55 NFC memiliki keunggulan sensor di kameranya yang 64MP dengan resolusi yang besar, kamera utama realme C55 NFC mampu menangkap detail foto yang lebih jernih dan memberikan kemudahan bagi pengguna untuk kualitas memotret layaknya smartphone kelas atas.
Baca Juga: Diskusi Bareng Megawati, Jokowi Ternyata Gak Merestui Langkahnya Anies Baswedan!
“Realme C55 NFC menjadi smartphone pertama di C series yang menyediakan memori 256GB, jadi anak muda semakin leluasa dapat menyimpan konten multimedia dan menginstall aplikasi sesuka hati,” ungkapnya.
Selain itu, kata Krisva, untuk RAM pun pertama kalinya di C series menghadirkan hingga 8GB, disertai dengan teknologi Dynamic RAM Expansion (DRE) yang dapat memperluas kapasitas RAM hingga 16GB.
“Dengan RAM sebesar ini pengguna dapat berbagi kegiatan secara bersamaan tanpa hambatan, belum lagi dengan pengisian daya 33W SUPERVOOC tercepat disegmennya. Baterai yang diusung pun hingga 5.000 mAh,” pungkasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait: