Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Global Connections
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Jet Li Ikut Antri Membeli, Maextro S800 Kalahkan Penjualan Porsche dan BMW di Segmen Mobil Listrik Mewah

        Jet Li Ikut Antri Membeli, Maextro S800 Kalahkan Penjualan Porsche dan BMW di Segmen Mobil Listrik Mewah Kredit Foto: Istimewa
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Sedan listrik mewah Maextro S800 dari Huawei dan JAC mengalahkan penjualan Porsche Panamera, BMW 7 Series, dan Maybach S-Class di China pada bulan lalu.

        Mobil listrik ini menjadi sedan mewah terpopuler dengan harga di atas 700.000 yuan (atau sekira Rp1,7 miliar).

        Untuk diketahui, Maextro S800 mulai dikirimkan kepada pemesan di China pada Agustus 2025 terendah Rp,1,7 miliar dan varian S800 teratas berharga 1.018.000 yuan (sekitar Rp2,5 miliar).

        Data penjualan bulan lalu dari Haidaxing ECC yang dikutip dari Carnewschina menunjukkan bahwa mobil JAC-Huawei menjadi mobil terlaris di segmen mewah.

        Pada Desember 2025, Maextro S800 mencetak rekor penjualan 4.376 unit, meningkat 104% dari bulan sebelumnya.

        Hasilnya, mobil ini menjadi mobil terlaris di segmen sedan mewah dengan harga di atas 700.000 yuan. Sebagai perbandingan, Porsche Panamera yang berada di posisi kedua terjual 1.593 unit pada periode yang sama.

        Pada tanggal 16 Desember, unit ke-10.000 Maextro S800 diserahkan kepada aktor legendaris China, Jet Li. Menurut data terbaru yang diperoleh CarNewsChina, pengiriman kumulatif model ini mencapai 11.453 unit.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Ferry Hidayat
        Editor: Amry Nur Hidayat

        Bagikan Artikel: