Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Gandeng HappyFresh, Grab Perkenalkan Fitur Terbaru GrabFresh

Gandeng HappyFresh, Grab Perkenalkan Fitur Terbaru GrabFresh Kredit Foto: Grab
Warta Ekonomi, Jakarta -

Perusahaan teknologi Grab mengumumkan layanan terbarunya, GrabFresh, sebuah layanan pengiriman barang belanjaan on-demand. GrabFresh merupakan integrasi rekanan GrabPlatfrom dengan HappyFresh, penyedia layanan pengiriman barang belanjaan.

"GrabFresh telah memiliki pilihan produk terluas jika dibandingkan dengan layanan pengiriman barang belanjaan lainnya," ujar CEO HappyFresh, Guillem Segarra, dalam keterangannya yang diterima di Jakarta, Selasa (10/7/2018).

Melalui kemitraan dengan HappyFresh, para pelanggan Grab dapat menikmati aktivitas berbelanja produk-produk yang segar maupun beku. Para mitra pengemudi GrabExpress dan rekanan pengiriman dapat mengirimkan barang belanjaan hingga ke depan pintu pelanggan dalam waktu satu jam atau sesuai waktu yang telah ditentukan sebelumnya. 

"Pengiriman barang belanjaan merupakan peluang besar di Asia Tenggara. Berdasarkan riset kami, 70% pengguna aplikasi pengiriman barang belanjaan berbelanja setidaknya satu kali dalam seminggu dan mereka suka berbelanja dari toko-toko di mana mereka biasa berbelanja," ungkap Guillem. 

Ia menambahkan, banyaknya mitra pengemudi Grab yang dimiliki dapat menambahkan jumlah pengiriman dan meningkatkan waktu pengiriman.

"Kami juga dapat memperluas dan memperkenalkan layanan kami ke ranah global secara efisien. Hal ini memungkinkan kami untuk fokus pada kekuatan kami, yakni memberikan pengalaman pelanggan yang terbaik melalui pembeli pribadi yang terlatih," tutupnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Dina Kusumaningrum
Editor: Fauziah Nurul Hidayah

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: