Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Star Petrochem Akuisisi Perusahaan Manajer Investasi

Star Petrochem Akuisisi Perusahaan Manajer Investasi Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Anak usaha PT Star Petrochem Tbk (STAR), PT Star Semesta Sejahtera yang bergerak di perdagangan umum dan jasa telah mengakusisisi perusahaan manajer investasi PT Quant Kapital Investama.

Direktur Utama PT Star Petrochem Tbk, Asep Mulyana mengungkapkan bila anak usaha perseroan PT Star Semesta Sejahtera mengambil 99,99% saham PT Quant Kapital Investama.

"Dan kami mengambil 0,01% saham PT Quant Kapital Investama, di mana pengambilalihan dilakukan pada 5 September 2018,' jelasnya. 

Asep menyebutkan, aksi tersebut tidak memiliki dampak material bagi kegiatan operasional, hukum, serta kondisi keuangan perseroan. Perseroan tidak menyebutkan nilai transaksi pengambilalihan tersebut. 

Sekadar informasi, PT Star Petrochem Tbk menjalankan usaha dalam bidang pembangunan, perdagangan, perindustrian, pertambangan, pengangkutan darat, pertanian, percetakan, perbengkelan, dan jasa, kecuali jasa di bidang hukum dan pajak. Saat ini, harga saham STAR berada di posisi Rp95 per saham, naik 15 poin atau 18,75% sepanjang hari ini.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel:

Berita Terkait