PT Bank Sinarmas Tbk melakukan perubahan status kantor cabang Banda Aceh yang sebelumnya berbasis konvensional menjadi layanan perbankan syariah.
Hadir dalam acara Open Ceremony, Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman, Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Aceh Aulia Fadly, Kepala Deputi Kantor Perwakilan Bank Indonesia Teuku Munandar, Branch Regional Coordinator Sumatera PT Bank Sinarmas Tbk Unit Usaha Syariah (UUS) Risman Efendi, serta Branch Manager PT Bank Sinarmas Syariah Tbk UUS Kantor Cabang Banda Aceh Eri Tarigan.
Dalam sambutan, Risman Efendi menyampaikan, kantor cabang Bank Sinarmas syariah Banda Aceh ini dibuka terhitung sejak 11 Februari 2019.
"Dan hari ini dilakukan Open Ceremony, kami mengajak seluruh masyarakat Banda Aceh untuk dapat menikmati berbagai layanan perbankan syariah, antara lain tabungan haji, tabungan rencana haji dan umrah, serta bagi masyarakat yang ingin mendaftar haji juga kami layani," ujar dia di Banda Aceh, Rabu (20/2/2019).
Baca Juga: UUS Bank Sinarmas Bidik Spin Off di 2020
Baca Juga: UUS Bank Sinarmas Perkenalkan Tabungan Simas Haji di Medan
Risman menambahkan, pembukaan kantor cabang syariah Banda Aceh ini untuk semakin memperluas jangkauan layanan perbankan syariah, serta potensi ekonomi syariah di Banda Aceh ke depannya akan semakin berkembang pesat.
"Kami menyambut baik kehadiran Bank Sinarmas syariah di Banda Aceh dan berharap dapat berkontribusi positif bagi perekonomian masyarakat Banda Aceh," tambah Aminullah Usman dalam kesempatan tersebut.
Adapun sebagai wujud tanggung jawab sosial kepada masyarakat, dalam acara ini UUS Bank Sinarmas juga memberikan CSR berupa wakaf Alquran yang disalurkan melalui Pemerintah Kota Banda Aceh, donasi untuk membantu sarana belajar dan mengajar pondok pesantren, serta pembukaan rekening tabungan simpanan pelajar (simple Ib).
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Rosmayanti
Tag Terkait: