Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ashiap! Aneka Gas Industri Siap Bagi Dividen Senilai. . .

Ashiap! Aneka Gas Industri Siap Bagi Dividen Senilai. . . Kredit Foto: Antara/Feny Selly
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Aneka Gas Industri Tbk (AGII) memutuskan untuk membagikan sebagian keuntungan perusahaan kepada para pemegang saham. Dalam RUPST yang digelar hari ini, AGII menyatakan nilai dividen yang akan dibagikan sebesar Rp9,97 miliar. 

Manajemen AGGI menyebut, nantinya pemegang saham akan menerima sejumlah Rp3,25 untuk setiap lembar saham yang mereka miliki. Asal tahu saja, nilai tersebut relatif kecil karena hanya mempunyai porsi 10% dari total laba bersih yang dibukukan AGII di tahun 2018. 

Baca Juga: Aneka Gas Industri Kantongi 99,90% Saham Samator Gas Industri

Baca Juga: Perusahaan Pak Sandiaga Uno Borong Saham AGII

Sepanjang tahun lalu, AGII mengantongi laba usaha sebesar Rp386,61 miliar, naik tipis 2,65% dari capaian tahun sebelumnya.

Sebagai informasi, sisa laba perusahaan yang tidak dibagikan dalam bentuk dividen akan dialokasikan untuk keperluan lain, misalnya sebesar Rp5 miliar untuk dana cadangan, sedangkan sejumlah Rp84,77 miliar akan dipakai untuk mendanai ekspansi perusahaan di tahun ini. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: