Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tanggap Corona, Jokowi Puji Anies

Tanggap Corona, Jokowi Puji Anies Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Presiden Joko Widodo memuji sejumlah Pemerintah Provinsi dalam membantu penanganan virus corona (Covid-19). Cara kepala daerah atau gubernur membuat warganya tenang dan tak panik.

Jokowi pun menyebutkan sejumlah daerah termasuk Pemprov DKI yang saat ini dipimpin Gubernur Anies Baswedan.

Baca Juga: WHO Tetapkan Corona Jadi Pandemi, Apa Titah Jokowi? Jangan Panik Gitu?

"Saya ingin memberi apresiasi terhadap daerah-daerah yang mampu mengedukasi masyarakat seperti DKI, Jawa Tengah, Jawa Timur, Jawa Barat," kata Jokowi, Jumat (13/3/2020).

Dia tak menjelaskan penanganan seperti apa yang dimaksud. Namun, ia menekankan bahwa penanganan agar masyarakat tetap tenang harus dilakukan. "Hal-hal seperti itu yang bisa menenangkan masyarakat," katanya.

Menurut Jokowi, memang dalam situasi pendemik seperti corona ini diperlukan upaya bersama sama. Ia yakin setiap orang bisa melakukan banyak hal dalam menyikapi Covid-19.

"Saya mengajak seluruh komponen bangsa mari bersama-sama saling bekerja keras memberi dukungan menyatakan upaya tekad melawan virus corona ini. Saya percaya setiap dari kita bisa memainkan peranan penting," jelasnya.

Sebelumnya, Gubernur DKI Anies Baswedan memang beberapa kali menyampaikan pernyataan terkait penanganan corona. Sebelum mengeluarkan pengumuman menunda ajang Formula E, eks Mendikbud itu juga menginstruksikan jajarannya agar cepat merespons bila ada laporan warga suspect corona di Ibu Kota.

Salah satunya, Pemprov DKI membuat situs corona.jakarta.go.id. Situs ini untuk memberikan informasi pemantauan penanganan corona.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: