Sangat tak biasa ketika lonjakan Covid-19 menembus rekor tertinggi harga emas justru anjlok signifikan. Bukan hanya di Pegadaian, harga emas di Butik Antam juga tengah berdarah-darah pada hari ini dan nyaris terdepak ke bawah Rp1 juta per gram.
Baca Juga: Covid-19 Kian Parah Tak Jamin Bikin Emas Cerah: Harga Emas 24 Karat Hari Ini Amblas
Dilansir dari laman resmi logammulia.com, harga emas Antam jeblok sedalam Rp15.000 dari Rp1.024.000 per gram menjadi Rp1.009.000 per gram pada Selasa, 22 September 2020. Diskon besar-besaran itu pun berlaku untuk semua ukuran emas Antam.
Baca Juga: Indonesia Gelap Gulita, IHSG Jeblos Nyaris 2% pada Pembukaan Sesi I
Emas dengan ukuran terkecil, yakni 0,5 gram saat ini anjlok dari Rp542.000 menjadi hanya Rp534.500. Begitu pun juga untuk emas Antam ukuran 2 gram dan 3 gram yang masing-masing harganya rontok menjadi Rp1.958.000 dan Rp2.912.000. Untuk berat 1.000 gram dibanderol sebesar Rp949.600.000.
Berikut ini adalah daftar lengkap harga emas Antam pada hari ini, Selasa, 22 September 2020.
1 gram Rp1.009.000
2 gram Rp1.958.000
3 gram Rp2.912.000
5 gram Rp4.825.000
10 gram Rp9.585.000
25 gram Rp23.837.000
50 gram Rp47.595.000
100 gram Rp95.112.000
250 gram Rp237.515.000
500 gram Rp474.820.000
1.000 gram Rp949.600.000
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih
Tag Terkait: