Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Garuda Muda Indonesia Takluk 2-3 di Tangan Australia

Garuda Muda Indonesia Takluk 2-3 di Tangan Australia Kredit Foto: PSSI
Warta Ekonomi, Jakarta -

Timnas sepak bola Indonesia U-23 tak berkutik di tangan tim Australia U-23 dengan skor 2-3, dalam laga Kualifikasi Piala Asia U-23 2022, Selasa (26/10) malam WIB. Indonesia langsung mendapat tekanan sejak menit awal pertandingan.

Sempat mencoba menyerang, skuad Merah-putih harus menerima hukuman penalti karena menjatuhkan Lewis Miller di kotak terlarang. Untungnya, eksekusi penalti berhasil digagalkan oleh kiper Ernando Ari. Tendangan yang mendatar ke kanan gawang sukses dikuasai kiper Indonesia.

Ernando kembali membuktikan kualitasnya ketika menahan tendangan keras dari Jacob Italiano beberapa menit kemudian. Indonesia perlahan menyusun serangan melalui peran Bagus Kahfi. Akan tetapi, pertahanan Australia masih terlalu rapat.

Witan Sulaeman juga berusaha mengutak-atik zona lawan melalui serangan bola pendek. Kendati demikian, usahanya belum menemui hasil berarti. Babak pertama pun berakhir tanpa gol.

Gempuran Australia berbuah hasil di menit ke-52 lewat sundulan Mark Tokich. Tak butuh waktu lama, skuad Negeri Kangguru menggandakan keunggulannya melalui sontekan Patrick Wood.

Indonesia akhirnya berhasil memperkecil ketertinggalan di menit ke-66. Tendangan keras Witan Sulaeman berhasil merobek gawang Australia.

Meski demikian, Australia lagi-lagi menjauh dari kejaran Indonesia. Jacob Italiano kembali mencatatkan namanya di papan skor lewat sepakan keras di menit ke-76.

Setelah meningkatkan intensitas permainan dan memperbaiki kesalahan, pasukan Garuda Muda kembali memperkecil defisit angka melalui gol Taufik Hidayat di menit ke-83. Tidak ada gol yang tercipta hingga peluit panjang berbunyi. Indonesia harus puas dengan skor tipis 2-3 untuk kemenangan Australia.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Boyke P. Siregar

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: