Jadi Perhatian Forum G20, Menkominfo Ajak Kolaborasi Pelaku Industri e-Health
Menkominfo menyontohkan pada akhir 2020 lalu, Indonesia masih memiliki sekitar 3.126 fasilitas layanan kesehatan yang belum memiliki akses internet. "Dalam waktu 3 bulan, sekitar Oktober, November, Desember, itu disediakan semuanya dengan memanfaatkan satelit," ungkapnya.
Bahkan menurut Menteri Johnny, dalam mengatasi pandemi Covid-19, Pemerintah juga mengembangkan aplikasi PeduliLindungi sebagai aplikasi terintegrasi yang memudahkan arus informasi dan data kesehatan.
Baca Juga: Perlindungan Data Pribadi Kunci Akselerasi Ekonomi dan Keuangan Digital
"Dengan tersedianya infrastruktur TIK, seluruh perangkat aplikasinya seperti PeduliLindungi, PCare, maupun SiLacak dan aplikasi lainnya dari Kementerian Kesehatan, semuanya bisa kita layani dengan baik mulai dari data masyarakatnya, tracking dan tracing-nya, hingga pada vaksinasi," jelasnya.
Menkominfo mengakui pandemi Covid-19 sebagai hal yang baru bagi seluruh pemerintahan di dunia. Namun demikian, dengan ketersediaan infrastruktur dan layanan digital, Pemerintah Indonesia makin mampu untuk menangani Covid-19.
"Terbukti, sampai saat ini kerja sama yang kuat dengan kegotongroyongan antara pemerintah dan masyarakat, Indonesia berhasil menekan laju penyebaran Covid-19. Dengan begitu, kita dari evaluasi sudah landai dibandingkan wilayah yang lain," tandasnya.
Meskipun demikian, Menteri Johnny mendorong berpartisipasi secara aktif di dalam melaksanakan protokol kesehatan untuk pencegahan penyebaran Covid-19.
"Tentu kita harapkan masyarakat terus berpartisipasi secara aktif di dalam melaksanakan protokol kesehatan, memakai masker, menjaga jarak dengan secara teratur dan mengambil bagian dalam vaksinasi yang lebih masif," imbaunya.
Selain Menkominfo, dalam Forum Ekonomi Digital III juga hadir Wakil Menteri Kesehatan, Dante Saksono; Wakil Ketua Umum idEA, Budi Primawan; Head of Public and Government Relation, Rofi Uddarojat; Ketua Atensi, Purnawan Junadi; Ketua Forkomtiknas, Daryo Soemitro; dan Chairman Asosiasi Healthtech Indonesia, Gregorius Bimantoro.
Hadir pula Pengurus Atensi/VP Partnership Alodokter, Agustine MBA; Managing Director–Good Doctor Technology Indonesia, Danu Wicaksana; Co-Founder Klinik Go, Ogy Winenmardika; Co-Founder Alodokter, Suci A, Sari; dan CEO KlikDokter, Hendra Heryanto Tjong.
Dari komunitas hadir pula Ketua Perhimpunan Kedokteran Wisata Indonesia (Perkedwi), Mukti E. Rahadian MARS; serta Ketua Pengurus Pusat Perhimpunan Kedokteran Digital (Predigti), Agus Ujianto.
Dalam acara itu, Menteri Johnny didampingi Dirjen Aplikasi Informatika Kementerian Kominfo, Semuel A. Pangerapan dan Direktur Ekonomi Digital Ditjen Aptika, I Nyoman Adhiarna.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Puri Mei Setyaningrum