Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ini Berdasarkan Data Loh! Pemilu Dunia Tak Ada yang Terhambat Karena Alasan Pandemi

Ini Berdasarkan Data Loh! Pemilu Dunia Tak Ada yang Terhambat Karena Alasan Pandemi Kredit Foto: Antara/Handout

Namun demikian, lanjut Saiful, ada sejumlah kasus penundaan Pemilu nasional. Tapi itu umumnya terjadi di negara-negara yang memiliki sistem demokrasi yang sangat lemah atau negara-negara non-demokratis. Saiful mencontohkan negara seperti Zimbabwe atau Haiti yang baru mengalami insiden pembunuhan presiden. Ini berbeda dengan negara-negara yang demokrasinya sudah matang seperti Korea Selatan. Meskipun kasus pandemi masih banyak, tapi mereka tetap menyelenggarakan pemilihan umum.

“Orang yang berargumen bahwa Pemilu seharusnya ditunda dengan alasan pandemik tidak punya basis empirik yang kuat,” tegasnya.

Baca Juga: Keras! Pengamat Bilang Ini Soal Tunda Pemilu: Makin Lama Jokowi Berkuasa, Makin Tercecer Ekonomi

Bahkan, lanjut Saiful, Indonesia bisa melaksanakan Pilkada 2020 dan dinilai oleh para pengamat dunia berlangsung dengan sangat baik. Kekhawatiran bahwa partisapasi pemilu akan sangat rendah juga tidak terjadi. “Kenyataanya, partisipasi pemilu waktu itu lebih tinggi dari rata-rata di zaman normal,” jelasnya. 

“Hal itu (Pilkada serentak 2020) adalah tes apakah karena Covid-19, maka demokrasi elektoral kita bisa terganggu. Ternyata Covid bisa diurusi oleh pemerintah dengan serius, sementara kewajiban konstitusional untuk pilkada juga tetap dipenuhi,” pungkas Saiful.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Annisa Nurfitri

Bagikan Artikel: