Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Launching QRIS di Pusat Kuliner, BI Sumut Gandeng BRI Binjai dan BMM

Launching QRIS di Pusat Kuliner, BI Sumut Gandeng BRI Binjai dan BMM Kredit Foto: Khairunnisak Lubis
Warta Ekonomi, Medan -

Dalam rangka mendorong implementasi dan akseptasi Sistem Pembayaran Digital, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sumatera Utara berkolaborasi dengan PT. BRI Kantor Cabang Binjai serta Manajement Binjai Milenial Market (BMM), melakukan launching Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) di Pusat Kuliner BMM Kota Binjai.

Deputi Kepala Perwakilan Wilayah BI Sumut, Azka Subhan Aminurridho mengatakan, rasa terima kasih Bank Indonesia atas Kolaborasi yang telah dilakukan.

Baca Juga: Apresiasi Nasabah Setia, BritAma FSTVL Hadirkan Beragam Hadiah Kendaraan Listrik Asli Indonesia

"Kami selalu mendukung penuh langkah yang diambil oleh BRI dan pihak yang terlibat di dalam sosialisasi QRIS hari ini," katanya, Kamis (17/3/2022) sore.

Dikatakannya, dukungan BI ialah dengan menyediakan QRIS untuk pembayaran secara digital. Transaksi menggunakan kartu ATM sudah ada terlebih dahulu. Namun kini telah tersedia pembayaran secara digital, yaitu QRIS dengan menggunakan Android.

"QRIS juga merupakan alternatif pembayaran di masa pandemi yang sangat efektif dan efisien. Sebab QRIS cara pembayaran yang Murah, Aman dan Handal. Dan semakin banyak pembayaran non tunai di suatu negara, mencerminkan bangsa tersebut semakin maju," ujarnya.

Regional Consumer Head Banking BRI Medan, Riadi Arief mengatakan bahwa saat ini ada 150 ribu pengguna QRIS di kota Binjai.

"Tujuannya agar bisa 'Go Ditalisasi', dengan dana 2,2 Triliun rupiah yang dikumpulkan dari 33 ribu penabung masyarakat kota Binjai," ujarnya.

Owner BMM Binjai, Jemny  Muliawan Finsen mengatakan, bahwa BMM merupakan pusat jajanan terbesar di Sumatera Utara.

Baca Juga: Susul BNI dan BRI, Bank Mandiri Kini Ikut Masuk ke Dunia Metaverse

"Saat ini ada 200 UKM yang membuka stand di acara ini. Dan pastinya mensosialisasikan pembayaran dari uang tunai ke sistem digitalisasi," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Khairunnisak Lubis
Editor: Aldi Ginastiar

Bagikan Artikel: