Walau Ada Desakan Kubu Megawati, NasDem Nyatanya Sulit Ditendang: Aib Jokowi Bisa Dibongkar...
Direktur Political and Public Policy Studies-P3S Jerry Massie menyoroti bagaimana sulitnya posisi Joko Widodo alias Jokowi pada reshuffle kali ini.
Dirinya mengatakan perombakan kabinet pada saat ini sangatlah riskan dan penuh kepentingan dari berbagai sisi.
Baca Juga: Belum Tentu Jadi Calon Penerusnya Jokowi, Anies Bebas Curi Start Kampanye: Dia Tak Bisa Disanksi
Menurutnya, hal ini bisa terlihat dari bagaimana PDI Perjuangan sedikit mendesat Jokowi untuk mengevaluasi sejumlah menteri NasDem.
“Semuanya tergantung Jokowi. Bisa saja reshuffle tersebut terjadi jika presiden didesak partainya (PDIP),” ujar Jerry kepada GenPI.co, Kamis (4/1).
Dirinya menduga langkah praktis tersebut sangat berpotensi terjadi lantaran Partai NasDem telah mendeklarasikan Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai bakal capres.
“Alasannya sangat jelas. Sebab, Partai NasDem sudah lebih dulu lebih dulu mendeklarasikan Anies Baswedan,” tuturnya.
Baca Juga: Wacana NasDem Ditendang, Aroma Manuver Jokowi Demi Melakukan Balas Dendam: Dia Geram...
Meski demikian, Jerry menilai Jokowi tidak akan mudah menggeser Partai NasDem dari kabinet setelah diberikan banyak dukungan.
“Jokowi akan berpikir. Sebab, Partai NasDem telah memberikan dukungan penuh untuk mantan walikota Solo tersebut saat hendak menjadi presiden,” kata dia.
Baca Juga: Sudah Kesal Sama Tuduhan Eks Menterinya Jokowi, Mahfud MD: Menyesatkan, Sesekali Harus Dilawan...
Jerry menilai jasa Ketum Partai NasDem Surya Paloh juga sangat besar untuk langkah politis Presiden Jokowi.
Dirinya juga mengingatkan bahwa Jokowi tidak akan bisa berkutik lantaran Kejaksaan Agung (Jekagung) dan Kementerian Perdagangan sempat dipegang Partai NasDem.
Baca Juga: Kinerja Jokowi Semakin Ngetop, Elektabilitas Anies Tiba-tiba Langsung Melorot: Beneran Antitesis...
“Bagi saya Jokowi bak maju kena mundur kena. Partai NasDem bisa membongkar bobrok atau aib Jokowi di kementeriannya,” ujar Jerry.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait:
Advertisement