Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Teuku Riefky Harsya, menegaskan partainya kian terang dalam menghadapi kontestasi Pilpres 2024. Pasalnya, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) selaku Ketua Umum Partai Demokrat telah menyatakan dukungan untuk Anies Baswedan sebagai calon presiden (capres).
"Kemarin Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono telah menyampaikan posisinya secara terang benderang terkait untuk mengusung Pak Anies Baswedan sebagai calon presiden 2024," kata Riefky saat ditemui di Pendopo Anies Baswedan, Jakarta, Jumat (27/1/2023).
Baca Juga: Tim Kecil Koalisi Perubahan Kembali Gelar Pertemuan, Anies Makin Pede Hadapi Pilpres: Siap Bergerak
Dengan begitu, Riefky berharap Partai Keadilan Sejahtera (PKS) juga memantapkan hati dalam mendukung Anies di Pilpres di 2024 nanti. Pasalnya, untuk mengusung Eks Gubernur DKI Jakarta itu diperlukan ambang batas pencalonan alias presidential threshold 20 persen.
"Kami yakin bahwa Nasdem dan PKS juga akan menyegerakan itu. Karena yang paling penting adalah deklarasi yang 20 persen presidential threshold," katanya.
Di sisi lain, Riefky juga menuturkan alasan Partai Demokrat resmi mengumumkan dukungan untuk Anies melalui rilis. Hal tersebut dilakukan untuk glorifikasi masyarakat, bahwa deklarasi mesti dilakukan oleh partai yang sepakat mendukung Anies Baswedan.
"Artinya deklarasi nasional harus dilakukan oleh para pendukung rakyat, pendukung perubahan dan seluruh keluarga Indonesia. Itu yang paling penting," pungkasnya.
Sementara itu, Naradamping Anies Baswedan di Tim Kecil Koalisi Perubahan, Sudirman Said, menuturkan pertemuan Tim Kecil Koalisi Perubahan dilakukan untuk memperbarui progres dari masing-masing partai calon mitra koalisi.
Pasalnya, beberapa waktu lalu Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), telah menyatakan partainya mengusung Anies Baswedan sebagai capres.
Baca Juga: NasDem Kunjungi Sekber Gerindra-PKB, Langsung Banjir Doa: Prabowo-Anies Yakin Menang!
"Tentu yang paling bagus adalah kita tahu, kemarin Pak Agus Harimurti Yudhoyono, Ketua Umum Partai Demokrat mengeluarkan rilis atau statmen bahwa telah secara resmi mendukung pencalonan itu," katanya.
Dengan dukungan yang diberikan Partai Demokrat, kata Said, presidential threshold untuk mengusung Anies mendekati 20 persen. Dengan begitu, Said mengatakan tinggal menunggu satu partai lagi untuk menggenapkan syarat pencalonan presiden di Pilpres nanti.
"Mudah-mudahan, teman kita dari PKS juga akan menyusul pernyataan semacam itu. Kita tunggu proses internal yang sedang berlangsung dan dalam proses finalisasi," pungkasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Andi Hidayat
Editor: Ayu Almas
Tag Terkait:
Advertisement